Kapolda Kalbar Kunjungi Polres Landak dan Polres Sanggau

IMG-20240409-WA0076

Sanggau TRIBRATA TV

Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto
minta seluruh personel Polres Landak dan Sanggau senantiasa siap baik secara penampilan dan pengetahuan.

IMG-20240227-124711

“Sebagai anggota Polri kita harus siap memberikan pelayanan kepada masyarakat, baik sikap tampang, kerapian berpakaian, cara menyambut dan memberikan penjelasan kepada masyarakat yang datang,” kata Kapolda dalam kunjungan kerjanya di Polres Landak dan Polres Sanggau, Selasa (7/11/2023) di ruang Balai Kemitraan Polri dan Masyarakat (BKPM) Polres Landak dan pada Rabu (8/11/2023) di ruang aula Wirapratama Polres Sanggau.

BACA JUGA  Kapolda Kalbar Fasilitasi Penyelesaian Masalah Perburuhan di Bengkayang

Kapolda didampingi Wakapolda Brigjen Pol Roma Hutajulu dan Irwasda Polda Kalbar Brigjen Pol Drs. Reguel Siagian serta beberapa Pejabat Utama Polda Kalbar, dan diikuti oleh masing-masing Kapolres beserta staf dan jajaran polres.

Ia juga menyampaikan tentang prinsip kerja yang menuntut agar anggota polri yang berdinas di Polda Kalbar dan jajaran senantiasa bersikap responsif, partnership dan solutif dalam menghadapi segala persoalan khususnya persoalan yang menjadi atensi di masyarakat.

BACA JUGA  Wakapolda Kaltim Sambut Tim Supervisi Korwas II Bareskrim Polri

“Kita harus cepat merespon pengaduan maupun persoalan yang terjadi, harus bisa membangun kerjasama yang baik bersama forkopimda maupun stakeholder yang ada untuk memecahkan persoalan dan kita harus bisa memberikan solusi yang baik, tidak bertentangan dengan norma-norma hukum sehingga terwujud kepastian hukum yang berkeadilan”, jelasnya.

Irjen Pol Pipit Rismanto juga menyampaikan tentang persiapan menghadapi pemilu 2024 yang menuntut agar polri tetap netral dan tidak terlibat dalam politik praktis.

“Kita sebagai anggota Polri harus netral dalam pemilu 2024 karena kita sebagai institusi yang bertugas untuk mengawal dan mengamankan pemilu 2024 yang didukung stakeholder lainnya yang terlibat dalam pengamanan khususnya di TPS-TPS”, tegasnya.

BACA JUGA  Kapolres Sitaro Pimpin Sertijab Sejumlah Pejabat

Ia juga menekankan beberapa poin agar anggota dalam pelaksanaan tugas senantiasa memperkuat soliditas anggota dimulai dari penguatan, perbaikan dan penataan baik internal maupun eksternal, meningkatkan kegiatan operasional dan pelayanan publik sehingga masyarakat betul-betul merasakan kehadiran polri ditengah masyarakat. (Hasan)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *