Polisi Tangkap Bandar Sabu dari Rumahnya

IMG-20240409-WA0076

Tanjungbalai, TRIBRATA TV

Lama menjadi target, petualangan Tantowi Wiyahya (28) sebagai pengedar sabu didaerah tempat tinggalnya kandas.

IMG-20240227-124711

Pergerakannya untuk bertransaksi kalah cepat dengan pergerakan personil Satnarkoba Polres Tanjungbalai.

Alhasil, pria yang menetap di Jalan Rel Kereta Api, Lingkungan II, Kelurahan Pematang Pasir, Kecamatan Teluk Nibung,Kota Tanjung Balai, Sumatera Utara itupun berhasil diciduk dari rumahnya.

Kapolres Tanjungbalai AKBP Triyadi melalui Kasubbag Humas Iptu Ahmad Dahlan Panjaitan, Minggu (15/8/2021) mengatakan, penangkapan tersangka dilakukan berdasarkan adanya informasi.

BACA JUGA  Kecanduan Judi Online, Pria ini Nekat Kuras ATM Rekan Kerjanya Puluhan Juta

“Awalnya, personil Satnarkoba menerima informasi, ada seorang pria sering bertransaksi narkotika dirumahnya,” katanya.

Atas informasi itu tim opsnal Satnarkoba kemudian bergerak ke rumah tersangka dan menggrebeknya.

“Begitu masuk petugas melihat tersangka sedang duduk di kursi di dapur rumah,” ujarnya.

Dari hasil penangkapan itu personil menemukan sejumlah barang bukti setelah melakukan penggeledahan.

BACA JUGA  Dalam 2 Hari Polres Ketapang Ringkus 8 Pengedar Sabu

“Barbuk pertama ditemukan berupa sebuah kotak bedak warna biru terletak didepan tersangka yakni diatas meja makan. Setelah diperiksa ternyata didalamnya ada 16 bungkus plastik klip transparan berisi narkotika jenis sabu seberat 3,64 gram,”kata Ahmad Dahlan.

Petugas juga menemukan sebuah tas ransel warna coklat tergantung diruang tamu. Setelah diperiksa berisi 16 bungkus plastik klip transparan kosong. Dua batang pipet plastik yang ujungnya diruncingkan, bungkus bekas tissue paseo juga ponsel Merk Vivo tipe F9 milik tersangka turut disita sebagai barang bukti.

BACA JUGA  Diduga Pedofilia, Pria ini Tega Gagahi Bocah SD di Batu Bara

“Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya, tersangka dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) Subs 112 ayat (1) UU No.35 tahun 2009 tentang narkotika,” tutup Ahmad Dahlan. (Eko)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *