Wakapolres Batubara : Tidak Ada Ruang Untuk Pengedar Narkoba

IMG-20240409-WA0076

Batubara, TRIBRATA TV
Waka Polres Batubara Kompol Herwansyah Putra,SH,M.Si minta kerjasama masyarakat Batubara untuk membumihanguskan narkoba.”PR kita bersama bagaimana menghapuskan narkoba yang sudah pada taraf membahayakan di Batubara. Tapi kita yakin dengan bantuan masyarakat, kita dapat membumihanguskan narkoba dari Batubara”, ujar Waka Polres, Rabu (03/07/2019) petang di Kono Kopi Jln Kopertis Kelurahan Indrapura Kecamatan Air Putih Kabupaten Batubara.

BACA JUGA  Protes Rencana Perdes TPU, Warga Dusun IV Sigara-gara Ramai-ramai ke Kantor Desa

Waka Polres menyatakan pihaknya mengapresiasi dan sangat terbantu dengan segala kegiatan masyarakat Batubara yang membantu kerja kepolisian.

IMG-20240227-124711

“Semoga kebersamaan dan tali silaturahmi tetap terjalin dalam suasana tetap aman dan kondusif di kabupaten Batubara”, harap Waka Polres.

Sebelumnya Sekretaris panitia Irhan Guntara, SPd mengatakan untuk mempererat hubungan tali silaturahmi antara sesama umat,  keluarga Besar Konoriyah beserta Jangkau.com menggelar kegiatan  Halal Bihalal hari Raya Idul Fitri 1440 H.

BACA JUGA  Polres Dairi Bagi Seribu Bendera

Kegiatan dirangkai dengan melaksanakan bhakti sosial memberikan tali asih kepada puluhan anak yatim piatu yang diserahkan oleh Waka Polres Batubara didampingi pengurus Konoryah Jangkau.com sekaligus memperingati HUT Bayangkara Polri yang ke 73.

“Adapun maksud dan tujuan kegiatan ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi antara sesama umat membentuk aksi – aksi sosial yang dikedepankan dan terhimpun antar lintas agama dengan merawat kebersamaan Kebinekaan Tunggal Ika,” ujar Irhan.

BACA JUGA  Kapolsek Medan Baru Sambangi Warkop Jurnalis Medan

Selain Wakapolres Batubara hadir Kordinator Al – Konoriyah Husni Mubarok,  Tokoh Agama Ustad Mujadun SAg,  tokoh masyarakat,  aktivis sosial,  LSM,  tokoh pemuda dan insan pers. (Sholeh Pelka)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *