Hijau-dan-Kuning-Emas-Illustratif-Modern-Twibbon-Selamat-Hari-Raya-Idul-Fit-20240403-122004-0000

IMG-20240426-080646

Atasi Kelangkaan BBM, DPRD Sitaro Koordinasi dengan PT Pertamina

IMG-20240409-WA0076

Sitaro, TRIBRATA TV

Terkait Kelangkaan BBM yang terjadi jelang Nataru beberapa waktu lalu banyak dikeluhkan oleh masyarakat Kabupaten Sitaro. Tentunya ini dianggap menjadi masalah, mengingat akan berdampak luas kepada masyarakat.

IMG-20240227-124711

Menanggapi hal ini, Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro saat diwawancarai oleh media Tribrata TV dalam agenda Rapat Dengar Pendapat menjelaskan untuk kelangkaan BBM, DPRD sudah melaksanakan rapat dan segera akan berkoordinasi bersama pihak-pihak terkait untuk mengatasi permasalahan tersebut.

“Memang dewan sudah melaksanakan rapat dan finalisasinya hari ini akan ditindaklanjuti oleh komisi yang membidangi untuk ke Provinsi sebagai tindak lanjut dari persoalan kelangkaan BBM. Tapi setahu saya kelangkaan yang barusan kemarin itu adalah keterlambatan kapal suply BBM datang di wilayah Sitaro, “tuturnya.

Lebih lanjut, Ketua DPRD Kabupaten Sitaro Djon Ponto Janis menyampaikan terimakasih kepada pemerintah baik dan pihak terkait yang selalu berusaha mengatasi persoalan yang dialami masyarakat.

“Terimakasih kepada pemerintah daerah dan Pertamina yang berupaya tetap melobby sehingga ada extra line untuk kapal minyak ini. Untuk BBM masih cukup tersedia sampai saat ini dan mudah mudahan kedepan tidak lagi terjadi kelangkaan seperti ini, “tukasnya.

Sebagai kontrol pengawasan, Bendahara DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sitaro ini menegaskan pihaknya tetap berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah. Dan ia pun berharap ini bisa menjadi perhatian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sitaro melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait dan Pertamina. Memastikan tidak akan terjadi kelangkaan seperti kemarin yang dialami masyarakat.

“Ini yang selalu diingatkan bahwa fungsi pengawasan yang terpenting, karena pengawasan ini bukan hanya di dewan tetapi dari masyarakat yang punya kepentingan atau stakeholder terkait. Jangan sampai ini berkelanjutan, dan mengganggu perekonomian masyarakat, “tegasnya.

Diketahui setelah agenda Rapat Dengar Pendapat, Komisi III DPRD Kabupaten Kepulauan Sitaro yang dipimpin oleh Ketua DPRD Djon Ponto Janis dan Ketua Komisi III Hans Kalangit telah berkoordinasi bersama PT Pertamina Cabang Manado.

“Hal ini sebagai tindak lanjut dari persoalan kelangkaan BBM dan melambungnya harga sejak pertengahan Desember 2023. Pertemuan ini berlangsung kurang lebih 2 jam dan tentunya hasil dari pertemuan ini ada hal-hal baik untuk masyarakat Kabupaten Kepulauan Sitaro, “tambah Moghtar Kaudis Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Sitaro yang turut mendampingi. (jemi lahutung)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *