IMG-20240505-WA0006

Gereja GMIST Resort Siau Timur Salurkan Bantuan Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

IMG-20240409-WA0076

Sitaro, TRIBRATA TV

Bencana erupsi Gunung Ruang di wilayah Tagulandang Kabupaten Kepulauan Sitaro, dalam beberapa hari terakhir ini menarik solidaritas berbagai stakeholder dan lapisan masyarakat kepada warga yang terdampak.

IMG-20240227-124711

Rasa keprihatinan terhadap korban erupsi saat ini juga ditunjukkan persekutuan Resort Siau Timur bersama Gereja GMIST di Wilayah Siau Timur yang turut membantu meringankan beban warga terdampak korban erupsi Gunung Ruang.

Dalam kesempatan ini Ketua Resort Siau Timur Pdt. Rachel Bawihu Papona, M.Th, saat dihubungi oleh media TRIBRATANTV, Selasa (23/04/2024) membenarkan hal tersebut, bahwa resort Siau Timur turut sepenanggungan dengan warga yang ada di Bumi Mandolokang dan menginisiasi memberikan bantuan berupa material seng.

“Saat ini kami yang terhimpun dalam persekutuan Resort Siau Timur, akan menyalurkan bantuan material berupa seng. Bantuan ini asalnya seluruh jemaat yang ada di Wilayah Resort Siau Timur yang akan dikumpulkan kemudian kami akan serahkan kepada warga masyarakat Tagulandang, melalui Resort Tagulandang, “tuturnya.

Dari data sementara, sudah hampir 1.000 buah seng yang terkumpul dari 62 jemaat di wilayah Resort Siau Timur.

“Sudah ada 21 jemaat yang mengumpulkan dari 62 jemaat di wilayah Resort Siau Timur. Untuk ini belum tercover semua, karena ada jemaat yang memberikan bantuan dalam bentuk uang tunai,” katanya.

Berawal dari keprihatinan Majelis Pekerja Resort, maka Ketua Resort Pdt. Rachel B. Papona, M. Th mengerahkan pengurus, bersama jemaat untuk mengambil langkah nyata dengan memberikan bantuan.

“Berdasarkan kebutuhan masyarakat di Tagulandang memerlukan seng, yang rusak karena dampak dari erupsi. Maka MPR melalui grup whatsapp menginisiasi pemberian bantuan ini dibantu dengan semua jemaat untuk mari kita berdiakonia kepada jemaat-jemaat kita yang membutuhkan, “ucap Papona.

Ketua FKUB Kabupaten Sitaro ini juga mengatakan, pihaknya akan rapat bersama pengurus untuk membahas mekanisme penyaluran bantuan ini.

“Mudah-mudahan hari Kamis, kalau ada KM. Lokongbanua kami akan pergi ke Tagulandang bersama semua pendeta dan pelayan, kami akan salurkan ke Resort Tagulandang, biar nanti pengurus Resort Tagulandang akan menyalurkannya. Dan akan memberikan perhatian khusus kepada teman sepelayanan waktu di Resort Sitim yang saat ini melayani di Resort Tagulandang yang juga rumah mereka terdampak, “tukasnya.

Papona berharap bantuan yang mungkin tidak seberapa ini dapat menjadi berkat untuk masyarakat Tagulandang.

“Memang bantuan ini tidak seberapa dibandingkan kebutuhan seluruh masyarakat Tagulandang yang terdampak erupsi, namun kiranya bantuan yang kecil ini dapat menyentuh hati semua warga masyarakat dan warga jemaat sekalian. Serta uluran kasih kami dapat diterima, “pungkasnya.

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000