Program BRI Menanam, Tanam Bibit Alpukat dan Durian di Simalungun

IMG-20240409-WA0076

Simalungun, TRIBRATA TV

PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero),Tbk Cabang Pematang Siantar dan Unit BRI Tanah Jawa mengadakan Program Penanaman Pohon di Desa Brilian Totap Majawa, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun, Kamis (25/8/2022).

IMG-20240227-124711

Program BRI Menanam ini merupakan bentuk aksi nyata dalam upaya ikut serta menyelamatkan bumi dan mensukseskan program Environment, Sosial & Governance (ESG).

Melalui program ini, seluruh insan Brilian bersama-sama melakukan aksi nyata menanam pohon yang berdaya serap karbondioksida (CO2). Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk dukungan pada program pemerintah.

Acara dihadiri dan sekaligus melakukan penanaman bibit pohon Alpukat dan Durian di Desa Totap Majawa secara simbolis oleh Pimpinan Cabang Ishak Luthfian diwakili AMPM Aller Sinaga, Kepala Unit Tanah Jawa Susi E Sitorus, serta seluruh jajaran pagawai BRI Unit, Tanah Jawa, Mantri Pelaksana lapangan Supranoto,Agen Brilink Sutiah,Camat Maryaman Samosir, Eks Kades Erlisa Sinaga, Pj Kades Rinta, Babinsa Misno Babinmas Jonner Tampubolon, tokoh masyarakat, dan masyarakat setempat.

AMPM Aller Sinaga mewakili Pinca Pematang Siantar, mengatakan, Program Desa Brilian, ‘Gerakan BRI Menanam’ merupakan salah satu aksi nyata Bank BRI untuk meyelamatkan bumi.

CEK VIDEONYA:

Melalui program ini ,seluruh insan Brilian akan bersama-sama melakukan aksi atau tindakan nyata yaitu dengan menanam pohon yang berdaya serap CO2 .

Pinca Pematang Siantar Ishak Luthfian juga sebelumnya memberikan dana apresiasi sebesar Rp10 juta kepada BUMDes, atas peraihan 40 besar desa terbaik menjadi desa Brilian. Ia minta agar dana tersebut dapat dipergunakan dengan baik untuk meningkatkan taraf hidup ekonomi desa.

“Ini sangat membanggakan BRI,sehingga kami terus bersinergi dengan pemerintah desa, dan tokoh masyarakat untuk kemajuan desanya. Selain melakukan penanam bibit pohon yang bersertifikat untuk penghijauan dan pelestarian alam, kami juga meminta agar tanamannya bisa dirawat sehingga tumbuh dengan baik, berproduksi sehingga ada penghasilan tambahan untuk masyarakat,” ujarnya.

Sementara Camat dan Kepala Desa mengucapkan terimakasih atas program penanaman pohon yang dilakukan BRI. Diharapkan,kedepannya dukungan BRI dalam bentuk bibit tanaman pelindung maupun produktif menjadi lebih baik.(ronaldo nainggolan)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *