Polsek Tanah Jawa Tangkap 3 Pelaku Diduga Penyalahgunaan Pupuk Subsidi

IMG-20240409-WA0076

Simalungun, TRIBRATA TV

Kapolsek Tanah Jawa Polres Simalungun, Kompol Manson Nainggolan bersama personil menangkap 3 penjual pupuk subsidi yang tidak sesuai ketentuan.

IMG-20240227-124711

Ketiganya ditangkap di jalan umum Nagori Bosar Galugur Kecamatan Tanah Jawa pada Selasa (30/4/2024) sekira pukul 23.50 WIB.

Diketahui pupuk itu dibeli dari Desa Bosar Galugur Kecamatan Tanah Jawa untuk dibawa ke Desa Parhundalian Kecamatan Hatonduhan.

BACA JUGA  Ketangkap Basah Pungli, Kadis Kesehatan Kampar dan Kepala Puskesmas Ditangkap Polda Riau

Penangkapan berawal dari informasi masyarakat kalau ada seseorang yang sedang membawa mobil pick up BK 8921 TR berisi pupuk bersubsidi.

Selanjutnya Kapolsek bersama tim melakukan penyelidikan dan pengintaian. Polisi menangkap supir, bernama Rido Sitorus (25) warga Desa Parhundalian.

Dari dalam mobil pick up ditemukan pupuk bersubsidi jenis Urea sebanyak 9 sak dan Ponska sebanyak 7 sak. Ia mengaku membeli pupuk subsidi itu seharga Rp240.000 per sak.

BACA JUGA  Kantongi Sabu, Dua Pria Ditangkap Polisi

Selain Rido Sitorus, polisi juga mengamankan kernetnya yang bernama Frengky Marpaung (30) dan Ruslan Sinaga yang bertugas untuk memanggul pupuk.

Setelah berkordinasi dengan Sat Reskrim Polres Simalungun, kasus ini dilimpahkan ke Polres Simalungun untuk diproses.

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000