IMG-20240501-WA0019

HUT Ke-78 Kemerdekaan RI, DPRD Kabupaten Sitaro Gelar Rapat Paripurna Dengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI

IMG-20240409-WA0076

Sitaro, TRIBRATA TV

DPRD Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) menggelar rapat paripurna mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI dalam rangka memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan RI tahun 2023, di Ruang DPRD, Rabu (16/8/2023).

IMG-20240227-124711

Paripurna itu dipimpin Ketua DPRD Kabupaten Sitaro, Djon Ponto Janis didampingi Wakil Ketua Bob Nover Janis bersama sejumlah Anggota DPRD.

Hadir dalam rapat paripurna itu, Bupati Sitaro Evangelian Sasingen yang diwakili oleh Wakil Bupati John Palandung, didampingi Forkopimda.

Turut hadir juga Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Sitaro bersama Asisten Sekda, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan unsur Forkopimda, Kepala Bagian Setda, Camat, dan hadirin lainnya.

Membuka Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sitaro, Ketua DPRD Djon Ponto Janis menyampaikan bahwa Rapat Paripurna DPRD dengan agenda mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia diselenggarakan dalam rangka HUT Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Pidato Pembukaan masa persidangan I DPR RI Tahun Sidang 2023-2024 disampaikan Ketua DPR RI Puan Maharani, dilanjutkan Pidato Nota Keuangan dan RAPBN 2024 disampaikan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Dalam Pidato yang disampaikan di gedung DPR/MPR di bilangan Senayan Jakarta Pusat, Kamis (16/08/2023) Jokowi menyampaikan mengenai Arsitektur APBN tahun 2024. Dimana Saat ini, pemerintah mendesain APBN 2024 agar mampu merespons dinamika perekonomian.

“APBN 2024 didesain untuk menjawab tantangan saat ini sekaligus di masa yang akan datang, maka kebijakan APBN tahun 2024 diarahkan untuk Mempercepat Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan,” jelas Jokowi.

Tak hanya itu, Jokowi juga mengumumkan bahwa kenaikan gaji ASN Pusat/Daerah /TNI/Polri ditetapkan sebesar 8 persen dan pensiunan sebesar 12 persen. Langkah itu diharapkan akan meningkatkan kinerja serta mengakselerasi transformasi ekonomi dan pembangunan nasional.

“Pelaksanaan reformasi birokrasi harus dijalankan secara konsisten dan berhasil guna perbaikan kesejahteraan, tunjangan dan remunerasi ASN berdasarkan kinerja dan produktivitas,” tukasnya.

Sementara Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Sitaro Djon Ponto Janis menjelaskan bahwa Rapat Paripurna DPRD dengan agenda mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI merupakan agenda yang rutin setiap tahunnya menjelang HUT RI.

“Ini adalah agenda rutin setiap tanggal 16 Agustus untuk mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI dalam rangka HUT RI. Semoga momen ini dapat membuat kita terus menjaga persatuan dan meningkatkan semangat kita untuk memajukan bangsa demi terciptanya Indonesia Emas tahun 2045,” harapnya.

Sementara itu, dari pantauan media, dalam sidang tahunan MPR/DPR/DPD RI 2023 yang digelar di gedung Nusantara MPR/DPR/DPD RI ini. Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) nampak mengenakan pakaian adat daerah Tanimbar, Provinsi Maluku.

Jokowi hadir bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo sekitar pukul 08.30 WIB. Kepala Negara tampak mengenakan kemeja putih dipadu kain tenun yang juga dilengkapi dengan hiasan kalung dan ikat kepala. Sementara Ibu Negara mengenakan kebaya warna cokelat. Tradisi mengenakan pakaian adat ini, dimulai Jokowi sejak 2017 lalu. (jemi lahutung)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *