Maling Babak Belur Diamuk Massa

IMG-20240409-WA0076

Batubara, TRIBRATA TV
Bermula dari teriakan warga di Dusun Mahoni Tanah Merah Kecamatan Air Putih, Batubara yang melihat dua orang berboncengan menyambar helm LTD milik Naharuddin warga Dusun 4 Pematang Jering Sei Suka, Sabtu (13/7/2019).

Pelaku Aman dan Mulyo warga desa Sukaraja Kecamatan Air Putih yang berboncengan mengendarai sepeda motor BK 5976 XC langsung tancap gas menuju arah Lima Puluh. Aksi kejar – kejaran pun terjadi, pelaku belok ke jalan Pasar Nibung Tanah Merah.

IMG-20240227-124711

Selanjutnya di areal persawahan pelaku berhenti, menantang masyarakat, namun melihat kondisi massa yang semakin ramai Aman tancap gas, sementara Mulyo tertinggal di lokasi, dan warga pun melampiaskan amarahnya.

Aman berhasil ditangkap warga di Desa Tanah Rendah Air Putih, karena sepeda motor yang dikendarainya kehabisan bensin.

Tak ayal lagi, Aman menjadi bulan – bulanan warga yang kesal karena sebelumnya warga meminta untuk berhenti, namun Aman tak mengindahkannya.

Naharuddin mengatakan, pada saat itu ia lagi berhenti di samping warung, helm Ltd diletakkan di sepeda motor miliknya, melihat Aman menyambar helmnya ia pun berteriak maling.

Ketika diinterogasi Aman mengakui dirinya mengambil helm dengan alasan meminjam. Saya kembalikan, ujarnya.

Aksi massa pun akhirnya berhenti ketika Tim Polsek Indrapura turun ke TKP, yang dipimpin oleh Kanit Reskrim Ipda R Simatupang, kedua pelaku dan sepeda motor pelaku kini diamankan oleh petugas untuk guna proses penyelidikan.

Kapolsek Indrapura AKP Darnes Habeahan membenarkan kejadian tersebut, dan ternyata kedua pelaku adalah DPO Polsek Indrapura dengan kasus pencurian barang elektronik beberapa pekan yang lalu dengan membongkar rumah warga di Desa Sukaraja. (Sholeh Pelka)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *