IMG-20240501-WA0019

YLBH Pilar Bangun Kantor, Ini Kata HNT

IMG-20240409-WA0076

Labuhanbatu, TRIBRATA TV

Yayasan Lembaga Bantuan Hukum (YLBH) Pilar Advokasi Rakyat Sumut membangun kantor baru di Jalan Bendahara Kelurahan Sioldengan Kecamatan Rantau Selatan, Rantau Prapat, Kabupaten Labuhanbatu, Sumut.

IMG-20240227-124711

Lembaga yang berdiri sejak tahun 2016 ini telah mencetak banyak pengacara atau advokad yang berkompeten, profesional dan berintegritas dalam membantu memperjuangkan keadilan masyarakat kecil dan tertindas di Labuhanbatu Raya.

“Berkat Tuhan Yang Maha Kuasa, serta dukungan dari rekan-rekan semua, hari ini YLBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut dapat memiliki dan membangun kantor,” ujar Ketua YLBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut Harris Nixon Tambunan, SH sebelum memulai peletakan batu pertama pondasi bangunan kantor.

“Sebelumnya kita mengontrak dan saatnya sekarang kita bangun kantor permanen. Ini untuk kepentingan bersama dengan rekan-rekan dan apa yang telah kita lakukan selama ini, khususnya dalam membela rakyat kecil untuk lebih profesional lagi”, ungkap Harris sembari menceritakan historis berdirinya YLBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut.

Harris Nixon Tambunan atau sering disebut dengan HNT ini juga menargetkan, pembangunan kantor baru YLBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut selesai tahun ini dan tahun depan sudah dapat ditempati katanya singkat saat dihubungi via telpon, Selasa (31/5/2022).

“Seperti biasanya, nantinya kantor bantuan hukum YLBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut juga menyediakan balai kajian hukum bagi paralegal dengan tujuan mencerdaskan pemahaman hukum bagi para sarjana hukum yang ingin belajar bersama. Mengingat dinamisnya hukum di nusantara, maka para sarjana hukum agar lebih faham tentang hukum, ” lanjut HNT.

Salah satu tokoh masyarakat Drs. Syaifuddin Hasibuan menilai pembangunan kantor baru YLBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut menjadi semangat baru bagi para Advokat yang tergabung di YLBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut.

Ia berharap para pengacara yang tergabung pada YLBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut harus lebih tangguh.

” Alhamdulillah kantor YLBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut akan mendirikan kantor baru. Dengan berdirinya kantor baru ini, kita berharap para advokat yang tergabung di yayasan ini menjadi advokat yang tangguh, karena lawan yang dihadapi diluar sanapun tangguh-tangguh ” kata Syaifuddin.

Peletakan batu pertama secara simbolik diberikan kepada Harris Nixcon Tambunan tepat ke lubang pondasi bangunan yang telah disediakan. Kegiatan tersebut dihadiri seluruh pengurus YLBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut, tokoh masyarakat, rekanan YLBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut dan para mahasiswa magang atau calon paralegal. (Samuel)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *