Hijau-dan-Kuning-Emas-Illustratif-Modern-Twibbon-Selamat-Hari-Raya-Idul-Fit-20240403-122004-0000

IMG-20240426-080646

Kurang dari 5 Jam, Polsek Medan Kota Ungkap Kasus Curanmor

IMG-20240409-WA0076

Medan, TRIBRATA TV

Hanya dalam tempo hitungan jam Tim Khusus Anti Bandit (Tekab) Polsek Medan Kota, Polrestabes Medan berhasil mengungkap kasus pencurian sepeda motor. Dua pelaku RS (19) dan AP (24) diringkus dari kawasan Jalan Sempurna Kecamatan Medan Kota pada Rabu (18/5/2022).

IMG-20240227-124711

Kapolsek Medan KotaKompol M Rikki Rahmadhan melalui PS Kanit Reskrim Iptu Widiyatma Lumbanraja menjelaskan peristiwa pencurian itu terjadi pada Rabu (18/5/2022) pagi. Saat itu korban Candra Surya Kusuma (39) memarkirkan sepeda motor tepat samping kantornya di Jalan Pasar Merah Barat Kecamatan Medan Kota.

Namun sorenya sekitar pukul 16.30 WIB, saat korban hendak pulang ke rumahnya, ia melihat kendaraanya sudah tidak ada lagi ditempat. Setelah mencari dan bertanya korban akhirnya melapor ke SPKT Polsek Medan Kota kehilangan sepeda motor.

Begitu mendapat laporan, tim Polsek Medan Kota bergerak cepat melakukan penyelidikan.

“Kita berhasil mengantongi identitas terduga pelaku dan mencarinya ke lokasi biasanya pelaku nongkrong,” ucap Iptu Widiyatma.

Hari itu juga kedua pelaku berhasil diringkus sekira pukul 18.00 WIB berikut barang bukti sebuah sepeda motor Honda Beat Street warna hitam.

“Kini kedua pelaku tersebut sudah kita amankan untuk penyidikan dan proses hukum selanjutnya,” tegasnya.

Ia juga mengimbau masyarakat agar tetap waspada saat memarkirkan kendaraannya. “Selain pastikan kendaraan tersebut sudah dikunci juga sebaiknya ditambah kunci pengaman tambahan serta parkir pada tempat yang aman,” tutup Iptu Widiyatma Lumbaraja. (H.Pakpahan)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *