Indriani Resmi Daftar Pilkada Kota Lhoksemawe Melalui Partai Nasdem

IMG-20240409-WA0076

Lhokseumawe, TRIBRATA TV

Indrian, pengurus DPW Partai Nasdem Aceh, mendaftar sebagai bakal calon (Bacalon) Walikota Lhokseumawe, pada pilkada serentak 2024.

IMG-20240227-124711

Diwakili Tim Indriani Center, Slamet Abdullah dan Zubir, administrasi berkas pendaftaran dikembalikan keDPD Partai Nasdem Lhokseumawe, Selasa (7/5/2024) malam sekitar pukul 20:00 Wib.

Indriani yang sebelumnya adalah salah satu Caleg perempuan yang mendapat suara terbanyak kedua, mendaftarkan diri sebagai bakal calon Walikota Lhokseumawe melalui DPD Partai Nasdem Kota Lhokseumawe.

BACA JUGA  Panas, Penyusunan Alat Kelengkapan Dewan DPRD Sergai Ditunda Lagi

Indriani di lokasi berbeda mengatakan, saat ini ia merupakan pengurus sekaligus kader Nasdem, dan semoga dapat memberikan warna baru dalam kontestasi Pilkada serentak tahun 2024.

Diketahui Indriani maju sebagai Caleg DPRA dari daerah pemilihan V, yakni Kabupaten Aceh Utara dan Kota Lhokseumawe.

“Saya akan berjuang bersama Partai Nasdem, yang sudah memberikan warna politik semenjak berdirinya partai itu”, kata Indri.

BACA JUGA  Jojor Tambunan Kembali Berbagi pada Warga Toba

Dengan kehadiran Indriani, mencalonkan diri pada Pilkada serentak 2024, dapat memberikan warna baru, pada bursa Bacalon Walikota Lhokseumawe.

Kehadiran Indriani sebagai salah satu kandidat Bacalon Walikota Lhokseumawe, juga menambah kuota dari kader Nasdem, yang mendaftar di DPD Partai NasDem Lhokseumawe, dan akan bersaing dengan enam Bacalon lainnya.

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000