Pegi Kat Tanjungpinang, Jangan lupe ke Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah

IMG-20240409-WA0076

Tanjungpinang, TRIBRATA TV

Ingin rekreasi sambil menambah ilmu pengetahuan? Mengunjungi museum adalah salah satu tempat yang tepat untuk berwisata sekaligus menambah pengetahuan.

IMG-20240227-124711

Museum akan memberikan pengalaman edukasi yang dapat dirasakan oleh anak-anak hingga orang dewasa.

Di Tanjungpinang, Kepri, terdapat museum yang bisa anda sambangi. Yuk, cek lokasinya!

Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah (SSBA) bisa menjadi alternatif destinasi wisata bagi anda yang gemar mendalami sejarah.

BACA JUGA  Kapolres Batu Bara Terima APD Dari Yayasan Lions Club Goldent Medan

Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah berlokasi di Jalan Ketapang Nomor 2, Kemboja, Tanjungpinang Barat, Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri).

Di museum ini, pengunjung bisa mendalami mengenai sejarah kebudayaan Melayu.

Museum milik Pemerintah Kota Tanjungpinang ini dikelola oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tanjungpinang.

Koleksi yang dipamerkan di dalam museum ini cukup beragam mulai dari benda-benda etnografi, arkeologi, historiografi, filologi, numismatika, keramologi, dan teknologi.

BACA JUGA  Tiap Jumat Polsek Botumoito Gelar Program Bhabinkamtibmas Bersedekah

Gedung museum ini sendiri sebelumnya merupakan sekolah tingkat dasar pertama di Tanjungpinang bernama nama Holland Irlandsch School.

Gedung ini didirikan pada masa penjajahan Belanda, lalu pada masa penjajahan Jepang, nama sekolahnya diubah menjadi Futsuko Gakka I.

Kemudian, setelah kemerdekaan Indonesia namanya diubah menjadi Sekolah Rakyat.

Jom bagi masyarakat kota Tanjungpinang pegi kat museum ini.

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000