Jaga Kamtibmas, Polisi Amankan Pasar Tumpah Ramadhan

IMG-20240409-WA0076

Bintan, TRIBRATA TV

Kepolisian Resor Bintan melalui Polsek jajaran mengamankan pasar tumpah atau bazar Ramadhan 1444 H/2023 M di wilayah Polres Bintan, Senin (27/03/2023).

IMG-20240227-124711

Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo mengatakan, pasar tumpah tersebut merupakan momen umat muslim untuk berjual beli menjelang berbuka puasa. Sasaran pengamanan pasar tumpah adalah pengunjung maupun penjualnya.

BACA JUGA  Jumat Curhat, Warga Kecamatan Tamalate Makassar Minta Polisi Jaga Keamanan di Bulan Ramadhan

“Kita berikan pengamanan dan pemantauan agar masyarakat merasa aman dan nyaman disaat menjelang berbuka puasa,” terangnya.

Menurutnya, pengamanan dan pemantau lokasi pasar tumpah atau pasar Ramadhan tersebut rutin dilaksanakan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pedagang dan pembeli juga untuk mencegah terjadinya kejahatan di lokasi.

AKBP Riky Iswoyo menambah kan seluruh lokasi pasar tumpah atau biasa disebut pasar Ramadhan ditempatkan beberapa personil baik untuk pengamanan lokasi maupun pengamanan lalulintas jalan raya,

BACA JUGA  Kasat Lantas Polres Gowa Bagikan Vitamin Ke Personel

“Kami berharap tidak ada kejadian yang dapat mengganggu Kamtibmas selama bulan suci Ramadhan menjelang berbuka puasa umat Muslim, ” katanya.

Ia juga menghimbau kepada masyarakat bersama-sama menjaga Kamtibmas agar tetap kondusif disaat bulan puasa Ramadhan 1444H/2023.

“Kita jangan lengah menjelang hari Raya Idul Fitri 1444H dan jangan sampai kita menjadi korban kejahatan. Apabila menemukan atau menjadi korban kejahatan segera melaporkan kepada Polisi serta apabila mendapat informasi terjadinya kejahatan segera mungkin melaporkannya, “himbau. (m.holul)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *