Selalu Ringan Tangan, Warga Tanjung Pasir Simalungun Bangga pada Safrizal Butar Butar

IMG-20240409-WA0076

Simalungun, TRIBRATA TV

Rasa haru dan bahagia dirasakan oleh warga Nagori Tanjung Pasir Kecamatan Tanah Jawa Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara saat melihat sosok Safrizal Butar Butar. Di masa kecilnya mereka jaga, rawat dan gendong, kini sudah besar dan bisa menjadi tempat pengaduan, serta memperhatikan kehidupan mereka dimasa tuanya.

IMG-20240227-124711

Sejak Pemuda Pancasila Ranting Tanjung Pasir diketuai Safrizal Butar Butar, ia aktif melakukan pengabdian pada masyarakat, mulai dari bergotong royong, berbagi berkat, ciptakan tong sampah umum, bantu pengaturan lalulintas bagi warga yang hajatan suka maupun duka, serta pengaturan lalulintas di jalan yang rusak.

Berbagi sembako juga menjadi kegiatan rutin PP Tanjung Pasir. Apabila mereka mendapatkan rejeki, biasanya mereka menyisir warga yang sudah tua dan kurang mampu dari segi ekonomi.

Safrizal Butar Butar bersama rekan rekan Ranting Pemuda Pancasila Tanjung Pasir lainnya, kembali bereksistensi pada masyarakat dengan berbagi 200 paket sembako seperti beras, gula, bubuk teh dan lainnya pada warga tepatnya di Dusun 3, Nagori Tanjung Pasir, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara pada Minggu (26/2/2023) kemarin.

Kehadiran Safrizal menyentuh hati ibu-ibu setempat yang sembari memeluk dan menepuk pundaknya, mereka tak menyangka sosok Safrizal yang dulu kecil, kini ada di tengah tengah mereka dan memperhatikan mereka saat ini.

”Sudah besar kau amang, sekarang bisa memperhatikan kami, sehatlah kau bapa tercapai cita cita mu, doa kami pasti menyertaimu agar bisa menjadi pengaduan kami”, ungkap salah satu wanita tua sembari meneteskan air mata sembari memeluk Safrizal.

Safrizal pun membalas pelukan wanita tua ini sembari berkata, “Iya oppung sehat kita semua, opung juga tetap sehat dan semangat, doakan kita semuanya sehat ya pung.

Warga sangat merasa senang dan terharu dengan adanya Pemuda Pancasila di Nagori Tanjung Pasir, karena organisasi ini selalu ada di dalam situasi suka maupun duka.

“Kami bangga melihat anak anak muda ini, melalui organisasi mereka selalu mau berbagi rezekinya dengan berbagi kepada masyarakat yang kurang mampu, lansia, janda ataupun yatim/piatu. Kami masyarakat Nagori Tanjung Pasir sangat mendukung kegiatan Pemuda Pancasila, karena ini adalah contoh baik yang dapat memotivasi kalangan pemuda, harapan kami semoga organisasi yang dipimpin Safrizal ini bisa berjalan di desa kami ini”, ungkap seorang pria setempat. (Rismauli Manihuruk)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *