Bawaslu Asahan Segera Rekrut Panwas Kecamatan

IMG-20240409-WA0076

Asahan, TRIBRATA TV
Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Asahan akan melaksanakan perekrutan Panitia Pengawas Pemilu Tingkat Kecamatan (Panwascam), bulan November mendatang.

Hal ini disampaikan Ketua Bawaslu Asahan, Khomaidi Hambali Saimbaton didampingi Komisioner Bawaslu Asahan, saat bertemu wartawan, di sela-sela penandatangan NPHD di BPKAD Asahan, beberapa waktu lalu.

IMG-20240227-124711

Ketua Bawaslu Asahan, Khomaidi Hambali Saimbaton menyebutkan dalam Pilkada 2020 mendatang, pihaknya mendapat dana hibah sebesar Rp 22 miliar lebih.

BACA JUGA  Kapolres Merangin Pantau Sejumlah SPBU Pasca Kenaikan BBM

“Usai penandatangan itu, dalam waktu dekat kami akan melakukan sosialisasi ke masyarakat. Pilkada mendatang kita mendapat dana hibah sebesar Rp 22 milyar lebih,” ucap Khomaidi.

Diakuinya, adapun alasan pihaknya melakukan perekrutan Panwas Kecamatan disebabkan pada Januari mendatang KPUD Asahan akan melakukan perekrutan anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Menurut Khomaidi, proses perekrutan PPK itu harus mendapat pengawasan dari Bawaslu.

BACA JUGA  Inspiratif, Begini Kisah Andryano Wullur Sespri yang Selalu Dampingi Bupati Sitaro Jadi Kabag Umum Setda Sitaro

“Kalau tidak ada perubahan, mungkin di bulan 11 nanti kami akan rekrut panwas kecamatan, sebab di bulan Januari nanti, KPU sudah merekrut PPK. Proses perekrutannya itu harus kami awasi. Tapi kami masih menunggu surat resmi dari Bawaslu RI,” akhirnya.(Gon)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *