IMG-20240501-WA0019

DPRD Keerom Ajak Pemuda Berkegiatan Positif

IMG-20240409-WA0076

Keerom, TRIBRATA TV

Kita harus mampu mengarahkan generasi muda di kawasan perbatasan pada kegiatan kegiatan yang positif. Mengapa?,kita pahami sekarang ini kita mengalami masalah besar yaitu masalah pandemi Covid-19 yang melanda seluruh dunia, kita harus mampu mengarahkan generasi muda agar tidak terjerumus ke hal-hal negatif sehingga generasi muda merasa dihargai dan dilindungi.

IMG-20240227-124711

Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Keerom, Papua dari Fraksi PDI P, Leonardus Abar saat memimpin kerja bakti bersama generasi muda di Kampung Wambes Distrik Mannem, Kamis (22/7/2021).

Menurutnya,ia sengaja mengumpulkan generasi muda untuk bekerja agar menjaga ketahanan tubuh dari serangan penyakit akibat Covid 19 yang saat ini sedang berkembang luas.

“Kami terus mengarahakan generasi muda untuk tidak hanya berdiam namun mampu melakukan aktifitas yang positif seperti olahraga, kerja bakti dan lain agar kondisi tubuh tetap sehat sehingga tidak cepat terserang penyakit,” tandasnya.

Lebih jauh, anggota dewan ini, mengatakan kegiatan kepemudaan akan terus kami dorong untuk menopang aktifitas ke arah yang lebih baik. Sehingga kedepannya para pemuda ini dapat berkembang dan menjadi pemuda yang bermanfaat bagi daerah maupun bangsa dan negara.

Dikatakannya, aktifitas ini selalu dijalankan saat pandemi covid 19,, tidak hanya di Kampung Wambes saja tetapi kami juga sedang berjuang bagaimana generasi muda di Keerom dapat diarahkan ke kegiatan-kegiatan positif.

“Ini adalah kegiatan kami setiap hari, agar pemuda ini juga dapat tampil di berbagai kegiatan positif di kawasan perbatasan ini,” tutupnya. (Nabar)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *