Dipimpin Kapolres Kerinci, Tim Evakuasi Darat Berikan Pertolongan Pertama pada Rombongan Kapolda Jambi

IMG-20240409-WA0076

Kerinci, TRIBRATA TV

Begitu mengetahui heli yang membawa Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono mendarat darurat di tengah hutan wilayah Kerinci, Kapolres Kerinci AKBP Patria Yudha Rahadian segera berkordinasi dengan tim SAR.

IMG-20240227-124711

Bersama 12 personil, ia memimpin evakuasi jalur darat. Tim ini berangkat sekitar pukul 17.30 WIB, Minggu (19/2/2023).

Jarak yang ditempuh 7 kilometer melewati perbukitan dan gunung untuk menuju titik kordinat posisi heli.

Tim evakuasi darat ini berhasil mencapai lokasi persis sekitar pukul 04.00 WIB Senin (20/2/2023) dinihari.

Tim ini langsung memberikan pertolongan pertama terhadap rombongan Kapolda Jambi. Tim evakuasi darat ini juga langsung membersihkan lokasi dan membuat tenda untuk berteduh.

BACA JUGA  Sekolah YP. Sinar Husni Helvetia Terbakar

Sementara dipastikan untuk hari ini evakuasi jalur udara dihentikan karena faktor cuaca yang tidak mungkin dilakukan.

Tim kemudian berbagi tugas selain memberikan perawatan medis juga menyiapkan lokasi untuk evakuasi udara agar ada ruang bagi heli mendarat.

CEK VIDEONYA;

Untuk diketahui Minggu (19/2/2023) pada pukul 11.02 WIB, posko Polda Jambi mendapat laporan dari kru Heli Bell 412 SP Reg. P-3001 mendarat darurat di titik Koordinat S20 9’ 3.53” E1010 42’ 12.63” tepatnya Desa Tamiai Kecamatan Batang Merangin Kabupaten Kerinci.

BACA JUGA  Ibu dan Anak Asal Simalungun Tewas Digilas Truk Tronton

Belum diketahui pasti penyebab heli ini terpaksa mendarat darurat.

Sementara untuk kondisi penumpang dan kru heli saat ini dalam keadaan selamat namun mengalami luka-luka. Kapolda Jambi juga mengalami patah tangan kanan.

Helikopter yang membawa rombongan Kapolda Jambi mendarat darurat di sekitar wilayah hutan Kerinci Daerah kecamatan Batang Merangin, kabupaten Kerinci, Jambi Minggu (19/2/2023) sekitar pukul 10.30 WIB.

Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono bersama rombongan ini akan melakukan kunjungan ke Kerinci untuk meresmikan Gedung baru SPKT Polres Kerinci. Namun sekitar pukul 10.00 WIB helikopter Bell 412 SP dengan nomor register P-3001 yang membawa rombongan Kapolda Jambi ini diduga mengalami trouble hingga terpaksa mendarat darurat.

BACA JUGA  Dirazia Polres Merangin, Lokasi PETI Milik Tekun Andalkan Warga SAD

Mendapat informasi heli pembawa rombongan Kapolda Jambi mendarat darurat, tim gabungan dari Satbrimob dan tim SAR Jambi dikirim untuk melakukan evakuasi. 

Tersiar Kabar, bahwasanya Kapolres Kerinci AKBP Patri Yudha Rahadian disaat mendengar heli yang ditumpangi Kapolda Jambi jatuh di wilayah hukumnya langsung bergerak cepat.

Ia bahkan bernazar “Kalau posisi Bapak Kapolda Jambi belum kita ketemukan, saya tidak akan keluar dari hutan”. (Fitri)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *