Kembalikan Masa Kejayaan, Lorong Bintan Tanjungpinang Gelar Expo

IMG-20240409-WA0076

Tanjungpinang, TRIBRATA TV

Dulu Lorong Bintan di Kelurahan Tanjungpinang Kota, Tanjungpinang Provinsi Kepulauan Riau dikenal sebagai kampung kumuh. Namun lorong yang bersejarah ini kini berubah bahkan akan menggelar “Lorong Bintan Expo 2022”.

IMG-20240227-124711

“Lorong Bintan Expo akan digelar 8 Januari mendatang,” kata Fengky Fesinto, Anggota DPRD Tanjungpinang, Selasa (4/1/2022).

Diketahui Lorong Bintan memiliki sejarah masa lalu yang panjang. Lorong ini sudah dikenal sejak berdirinya Kerajaan Riau Lingga.

Ada apa dulu di lorong ini? Menurut Fengky Fesinto, di lorong itu dahulu tempat penyimpanan candu. Kemudian, julukan lain yang melekat di lorong itu adalah tempat wanita malam.

“Lorong ini juga disebut Lorong Busuk. Kenapa? dulu ketika kita berjalan di lorong itu bau pesing saking busuknya, “ucapnya.

Namun sekarang nama lorong yang sejak lama dikenal itu kini sudah dirapikan oleh warga. Kawasan itu ditata rapi dan bagus. Selain menghilangkan bau busuk dan kumuh, lorong itu kini dipromosikan sebagai lokasi wisata.

“Kita memberi support kepada masyarakat karena telah memperjuangkan pelestarian tempat sejarah agar bermanfaat dan kembalikan sejarah tempo dulu sekaligus mendorong ekonomi rakyat”, terangnya.

Menurutnya expo itu digagas Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) yang ingin mendorong agar lokasi tersebut menjadi salah satu objek wisata. “Nanti ada stand bunga anggrek, ikan hias, barang antik dan lain-lain” tutupnya. (M.HOLUL)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *