Wujudkan Tata Kelola Satu Data Yang Terarah, Pemkab Sitaro Gelar Forum Satu Data

IMG-20240409-WA0076

Sitaro, TRIBRATA TV

Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) menggelar Forum Satu Data untuk mendukung implementasi regulasi Satu Data Indonesia di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro, Selasa, (5/11/2023) bertempat di Media Center Kantor Bupati.

IMG-20240227-124711

Mewakili Penjabat Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Joi Oroh, kegiatan ini dibuka Sekretaris Daerah Denny D. Kondoj selaku dewan pengarah.

Forum Satu Data ini bertujuan mempersiapkan rencana aksi kebutuhan data sektoral serta memetakan nama data dan jenis data yang disertai perangkat daerah sebagai produsen data, jadwal pemutakhiran data, dasar atau rujukan prioritas dalam daftar data Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro.

BACA JUGA  Disnaker Asahan Uji Kompetensi, 123 Peserta Dinyatakan Lulus

Narasumber dalam pelaksanaan kegiatan ini, yakni Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian Dan Pengembangan Daerah Kabupaten Sitaro sebagai sekretariat data, Kepala Badan Pusat Statistik sebagai pembina data, serta Kepala Dinas Komunikasi Dan Informasi sebagai wali data.

Para peserta kegiatan ini adalah perangkat daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sitaro yang juga merupakan produsen data.

BACA JUGA  Kapolda Kalbar Sidak Satpas SIM

Melalui forum data ini diharapkan dapat mendorong kesadaran dan pemahaman para produsen data mengenai urgensi data sehingga setiap perangkat daerah selaku produsen data dapat berkoordinasi dengan walidata untuk mengumpulkan data yang sesuai dengan prinsip Satu Data sebagaimana diatur dalam Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor 28 Tahun 2022.

“Sosialisasi ini sangat penting untuk peningkatan pemahaman dalam pengolahan data dan informasi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro,” katanya.

BACA JUGA  Kapolda Sulsel Buka Turnamen Tenis Beregu

Dikatakan, penyelenggaraan sistem satu data di Kabupaten Sitaro membutuhkan komitmen kerja keras dan kerja cerdas dari seluruh komponen organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kabupaten Sitaro sesuai kewenangan yang dimiliki.

“Ini diharapkan supaya peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik sehingga kita bisa lakukan sesuai dengan kemampuan yang ada, dan bisa sesuaikan dengan di daerah lain. Kita upayakan untuk bisa kita juga ada didalam Indonesia satu data,” ungkapnya. (jemi lahutung)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *