JIB Jawa Timur Resmi Terdaftar di Kesbangpol

IMG-20240409-WA0076

Surabaya, TRIBRATA TV

Jaringan Indonesia Bersatu (JIB) Provinsi Jawa Timur resmi terdaftar sesuai surat dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Jawa Timur bernomor 220/11675/209.2/2022.

IMG-20240227-124711

Surat tersebut diterima Ketua JIB Jawa Timur, Ferry Hani Praditya. “Dengan diterimanya surat ini maka keberadaan kita (JIB Jatim) telah dicatat dan diinventarisir dalam database ormas berbadan hukum yang telah melaporkan keberadaannya pada Bakesbangpol Jatim,” katanya di Surabaya, Senin (28/11/2022).

BACA JUGA  Kapolres Gowa Bersilaturahmi dengan Bawaslu

Menurutnya, kedepannya JIB Jatim akan segera menyelesaikan pembentukan DPD di seluruh kota/kabupaten di Jawa Timur.

Adit menambahkan, JIB Jatim akan membantu menjalankan seluruh program pemerintah yang bersentuhan langsung kepada rakyat sampai ke akar rumput.

Dilain tempat, Sekretaris JIB Jawa Timur Ragil Galih Persada saat dihubungi mengatakan hingga saat ini 75% kepengurusan tingkat DPD kota/ kabupaten sudah terpenuhi dan kita berproses menuju 100%.

BACA JUGA  HUT 76 TNI, Korem Ziarah ke Makam Pahlawan

“Kami sangat optimis kehadiran JIB akan menjadi mitra yang baik bagi pemerintah, siapapun pemerintahnya kami akan mendukung program yang baik bagi rakyat Indonesia”, imbuhnya.

Jaringan Indonesia Bersatu merupakan organisasi yang terdiri dari para alumni Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Lemhanas RI) dan lapisan elemen masyarakat telah resmi terdaftar di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) pada tanggal 15 Agustus 2022.

BACA JUGA  Polres Kuansing Lounching Pustaka Keliling Bhabinkamtibmas

Adapun yang menjadi Ketua Umum JIB adalah Muhamad Kadafi, SH, MH yang merupakan alumni Lemhannas RI Tap. V Angkatan ke V. Selain itu Kadafi merupakan seorang advokat yang telah malang melintang dalam penegakan hukum di tanah air. (ferry)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *