BankSulut Go Bantu Bantu Penderita Stunting di Sitaro

IMG-20240409-WA0076

Sitaro, TRIBRATA TV

Stunting merupakan satu di antara dua isu kesehatan utama yang harus diselesaikan terkait upaya pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas.

IMG-20240227-124711

Diketahui, stunting merupakan kondisi gagal tumbuh kembang anak usia di bawah 5 tahun atau dengan kata lain masih dalam kategori balita.

Oleh karena itu penurunan stunting merupakan salah satu program prioritas pemerintah pusat dan daerah karena berkaitan erat dengan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Tanah Air pada masa yang akan datang.

BACA JUGA  Bupati Bengkayang Terima Bantuan Ambulance

Sebagai bentuk kepedulian dalam pengentasan kasus stunting di wilayah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Bank SulutGo (BSG) Cabang Siau turut memberikan bantuan.

Penyerahan bantuan dilakukan Kepala Bank SulutGo Cabang Siau Jerry Tuuk bersama jajaran.

Ada dua orang balita stunting yang dikunjungi oleh pihak Bank SulutGo dengan bantuan yang diberikan yaitu Susu Pediasure 850gram sebanyak 2 kaleng, Regal 2 kaleng, Beras 20kg dan Telur.

BACA JUGA  Video: Hari Ketiga Ditreskrimum Polda Riau Berbagi Takjil

Pihak Bank SulutGo melaksanakan kegiatan ini sebagai upaya Percepatan Penurunan Stunting khususnya di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Provinsi Sulawesi Utara.

Saat dikonfirmasi Jery Tuuk Kepala Bank Sulut Go KC Siau mengatakan pihaknya akan rutin melaksanakan program ini sebagai kepedulian sebagai orang tua asuh untuk membantu anak Stunting melalui inovasi program Gesit EVAS agar supaya masalah stunting di Sitaro akan segera menjadi 0%.

BACA JUGA  Kapolda Sumsel: Perang Terhadap Narkoba Adalah Jihad

“Program pencegahan stunting adalah salah satu yang menjadi prioritas utama. Tak hanya pihak pemerintah namun pihak swasta pun turut membantu dalam penurunan kasus stunting ini di Kabupaten Sitaro, “tuturnya.

Dengan inovasi “Gesit Eva’s” ini semoga harapan atau target Nasional dimana Kabupaten Kepulauan Sitaro boleh terbebas dari Stunting dan tentunya suport dan dukungan dari semua pihak. (jemi lahutung)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *