Hadiri Pembukaan FOPG, Pj Bupati Sitaro Apresiasi Pemuda GMIST

IMG-20240409-WA0076

Sitaro, TRIBRATA TV

Penjabat Bupati Kepulauan Sitaro Joi Oroh menghadiri Festival Olahraga Pemuda GMIST (FOPG), Senin (16/10/2023) yang dilaksanakan di Lapangan Voli SMK Negeri 1 Siau Timur.

IMG-20240227-124711

Oroh ketika memberikan sambutan menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Sitaro, memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Pemuda GMIST yang telah menginisiasi FPOG 2023 serta kepada segenap pihak yang telah ikut berkontribusi.

BACA JUGA  Tangkal Ideologi Komunis, Warga Tanjungpinang Pesan Nobar Film Pengkhianatan G30S PKI

“Saya berharap bahwa Festival Olahraga Pemuda GMIST tidak hanya suatu kebersamaan dan kreatifitas para pemuda saja,namun juga aspek kecerdasan spiritual, emosional dan sosial dari para pemuda gereja juga dapat terbina, “tuturnya.

Kegiatan ini juga menjadi sarana untuk menggali setiap potensi yang ada di kalangan anak muda khususnya pemuda GMIST dan juga membangun kembali silahturahmi sebagai sesama pemuda GMIST.

BACA JUGA  Polres Tanjab Barat Gelar Vaksinasi di Kampung Nelayan

Festival yang digelar 16 Oktober hingga 22 Oktober 2023 mempertandingkan beberapa cabang olahraga yaitu Futsal, Volly Ball, Sepak Takraw, dan Lari 5 km untuk putri dan 10 km untuk putra.

FOPG dibuka secara resmi oleh Ketua Umum Sinode GMIST Pdt Dr Welman Boba MTh, ditandai dengan pukulan servis bola voli bersama Pj Bupati Sitaro.

BACA JUGA  Ingin Cari Kerja? Kantor Pos Sediakan Pengumuman Lowongan Pekerjaan

Turut hadir dalam pembukaan festival tersebut Sekretaris Daerah Denny D Kondoj, Asisten Pemerintahan dan Kesra Novia Tamaka, Anggota DPRD, Pimpinan OPD, Camat, Lurah, Ketua Resort GMIST Siau Timur, Pimpinan Gereja, dan tim yang akan bertanding. (jemi lahutung)

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *