IMG-20240501-WA0019

Jadi Ajang Selfie dan Tak Berizin Boneka Squid Game Dibongkar

IMG-20240409-WA0076

Surabaya, TRIBRATA TV

Permainan Squid Game yang berada di kawasan pertokoan Jalan Tunjungan Surabaya dibongkar petugas gabungan. Tempat itu dibongkar BPB Linmas dan Satpol PP Kota Surabaya karena diduga kerap membuat macet dan menjadi tempat ajang selfi, serta menimbulkan kerumunan.

IMG-20240227-124711

Kepala BPB Linmas Kota Surabaya Irvan Widyanto saat dikonfirmasi membenarkan permainan itu dibongkar pada Minggu (10/10/2021) kemarin sekitar pukul 21.30 WIB.

“Karena berpotensi menimbulkan kerumunan dan berdampak pada ketentraman dan ketertiban masyarakat. Selain itu karena dianggap menimbulkan kerumunan,” jelas Irvan, Senin (11/10/2021).

Irvan juga menyampaikan jika dalam pemasangan boneka yang ada di permainan squid game tersebut tidak memiliki izin.

“Kita cek pemasangan boneka itu, diketahui tidak berizin sama sekali,” tambah Irvan.

Nantinya, petugas akan memanggil pihak cafe yang memasang boneka di permainan squid game tersebut dan untuk boneka yang dibongkar tersebut sudah diamankan di kantor Satpol PP dan Kantor BPB Linmas Kota Surabaya.

Diketahui, boneka di permainan squid game tersebut didirikan sejak Kamis (7/10/2021) lalu. Di atas boneka yang kepalanya bisa bergerak ke kanan dan ke kiri ini ada tulisan ‘Coming Soon’. Boneka ini berdiri di atas tatakannya yang berwarna putih.

Adanya boneka ini menarik perhatian banyak pengendara yang melintas. Bahkan, mereka sengaja berhenti untuk berfoto yang kemudian diunggah ke sosial media.
(Redho)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *