Hijau-dan-Kuning-Emas-Illustratif-Modern-Twibbon-Selamat-Hari-Raya-Idul-Fit-20240403-122004-0000

IMG-20240426-080646

SMPN 3 Pattallassang Gelar Seminar Kajian Remaja Islam

IMG-20240409-WA0076

Gowa, TRIBRATA TV

Ketimpangan moral dan perilaku kehidupan sosial kemasyarakatan yang terjadi dikalangan remaja saat ini, merupakan dampak kemajuan teknologi dan informasi secara digital.

IMG-20240227-124711

Tawuran, perkelahian antar remaja, narkoba, merokok, kelulusan dengan konvoi, coret coret baju, pergaulan bebas tanpa batas, kecanduan gadget adalah beberapa hal yang sering terjadi ditengah para remaja saat ini.

Fenomena ini bukan hanya cerita tapi sudah sering dijumpai di kehidupan modern saat ini. Banyak sudah remaja kehilangan jati diri sebagai muslimah dan tidak malu-malu mempertontonkan auratnya dihadapan orang banyak.

Penyebabnya, kurangnya mungkin ilmu pengetahuan terutama ilmu agama.

Hal ini disampaikan Kasek SMPN 3 Pattallassang, Usman DM S.Pd.M Pd didampingi Wakasek Adri S Pd, didepan anak didiknya pada saat kegiatan kajian Islam remaja para murid di Mushollah SMPN 3 Pattallassang Kabupaten Gowa, Sulsel Jum’at (23/9/2022).

Menurutnya, kegiatan kajian Islam ini mengajak siswa-siswi untuk banyak berinteraksi dengan Al-Qur’an agar terhindar dari penyimpanan perilaku dalam pergaulan era milenial.

“Dengan banyak membaca Alquran dan belajar ilmu agama Islam, merupakan modal utama dalam setiap sendi kehidupan dalam membentuk akhlak yang baik seorang muslim. Selain itu perilaku dan sikap seseorang akan menjadi terkontrol karena telah memahami ilmu syar’i dengan baik dan benar,” katanya.

Usman menambahkan karena ilmu syar’i bersumber dari Al-Qur’an dan Sunnah Rasulullah SAW, yang didalamnya tidak ada dusta, sehingga sebagai muslim- muslimah wajib menyakini kebenaran isi kandungan kitab Al-Qur’an dan Hadits Rasulullah SAW.

Sementara Ketua Panitia, Jusmiarni S.Pd.M.Pd, memberikan apresiasi pada Kasek SMPN 3 Pattallassang, karena selama kepemimpinannya sekolah ini banyak mengalami perubahan dan kemajuan baik bertambahnya pendaftar siswa baru, dan prestasi.

Bahkan dalam HUT RI ke 77 SMPN 3 Pattallassang meraih juara I lomba kebersihan tingkat SMPN dan SMP Satap dan prestasi lainnya.

“Kegiatan ini merupakan edukasi untuk siswa- siswi dalam menyikapi fenomena kehidupan remaja saat ini dengan cara lebih banyak berinteraksi dengan Al-Qur’an dan memperhatikan adab adab pergaulan dalam Islam,” katanya.

Dampak pergaulan bebas remaja yang dapat tertular penyakit berbahaya seperti HIV, Hipatitis, Infeksi lainnya yang dapat menyebabkan kecanduan terhadap sesuatu dan sulit untuk dilupakan seperti narkotik dan obat terlarang serta merokok. Akibatnya prestasi akademik menurun karena sulit berkonsentrasi dalam pelajaran sekolah.

Selain itu katanya, melakukan bimbingan Alquran, literasi Alquran akan menjadikan para murid berakhlak mulia, berkarakter dan bertanggung jawab.

“Sebagai instruktur, dr Rahmawati Syarif dengan harapan bisa memotivasi para murid untuk lebih baik dan selalu bersemangat dalam belajar,” harap Jusmiarni.

Kegiatan ini diikuti 43 orang siswa kelas 9 dari jumlah keseluruhan murid 321 orang, guru PNS 11 orang dan 12 orang guru honorer. (Edi Hamzah /h dg Ramma)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *