Hijau-dan-Kuning-Emas-Illustratif-Modern-Twibbon-Selamat-Hari-Raya-Idul-Fit-20240403-122004-0000

IMG-20240426-080646
Hukum  

Kasus Kematian Pasien RSUD SoE, Polisi Telah Periksa 9 Saksi

IMG-20240409-WA0076

Timor Tengah Selatan, TRIBRATA TV

Penyidik Polres Timor Tengah Selatan (TTS) terus menyelidiki kasus kematian Veny Tamonob warga Desa Oinlasi Kecamatan Mollo Selatan Kabupaten TTS pada Sabtu (9/09/2023) lalu. Hingga kini sudah 9 orang saksi yang dimintai keterangan.

IMG-20240227-124711

Kepada Wartawan Kapolres TTS AKBP I Gusti Putu Suka Arsa melalui Kasat Reskrim Iptu Joel Ndolu, Jumat (15/09/2023) menjelaskan berbagai upaya untuk menemukan pelaku terus dilakukan pihaknya melalui proses penyelidikan sejak korban ditemukan.

Sejauh ini ada beberapa barang bukti yang berhasil diamankan diantaranya tabung oksigen (02), selang oksigen, dan masker penutup wajah pasien yang hangus terbakar telah diamankan.

“Termasuk pakaian korban mulai dari pakaian dalam hingga pakaian luar dan selimut atau kain penutup tubuh korban telah kita amankan usai autopsi di kediaman korban di Desa Oinlasi Kecamatan Amanatun Selatan pada Senin (11/9/2023) lalu,” ujarnya.

Sementara itu untuk saksi sudah 9 orang yang di mmintai keterangan diantaranya Direktur RSUD SoE, KTU RSUD SoE, 4 perawat dan 2 adik kandung korban, serta suami korban.

Selanjutnya 11 organ tubuh atau jaringan aktif dalam organ tubuh korban seperti sampel lidah, sampel otak, sampel kandungan, sampel ginjal kiri dan ginjal kanan, sampel paru, sampel trakea, sampel empedu, sampel lambung, sampel limfa yang diambil saat proses autopsi dalam waktu dekat akan segera dikirim ke Rumah Sakit Sangla Denpasar Bali untuk diteliti.

Kendati demikian dalam melakukan penyelidikan pihaknya bersama tim terus melakukan pendalaman dengan mengumpulkan berbagai referensi dan alat bukti. Karena itu pihaknya juga berharap dukungan untuk mengungkap kasus ini hingga tuntas.

“Karena itu kepada keluarga hendaknya tetap bersabar mengikuti proses, dengan dukungan doa agar penyelesaian kasus ini segera usai agar ada kepastian hukum bagi keluarga korban,” tutup Kasat Joel Ndolu. (Efan)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *