Hijau-dan-Kuning-Emas-Illustratif-Modern-Twibbon-Selamat-Hari-Raya-Idul-Fit-20240403-122004-0000

IMG-20240426-080646

Horeee…”Ditekong” Anak Plt Bupati, Koko Diundang Menpora

IMG-20240409-WA0076

Asahan, TRIBRATA TV
Masih ingat dengan Koko Ardiansyah? Itu loh, pelajar yang mengaku gagal menjadi anggota Paskibraka di Kabupaten Labuhan Batu dan kisahnya sudah viral di media sosial seperti Facebook, Youtube maupun pemberitaan sejumlah media masa, beberapa hari ini.

Meski rasa kecewa masih terlihat di wajahnya, namun Koko, begitu dirinya biasa dipanggil, mengaku dipanggil langsung oleh Menteri Pemuda Olah Raga, Imam Nahrawi di Jakarta, esok hari.

IMG-20240227-124711

“Ini mau ke Medan bang, ngejar pesawat. Ini istirahat bentar sekalian Salat. Aku diundang pak Mentri liat Upacara Pengibaran Bendera di Istana. Tadi pagi pas di sekolah aku ditelpon oleh Sekjen Kemenpora, pak Gatot S Dewa Broto,” ujar Koko ditemui wartawan, Jumat (16/8/2019) sore, di Mesjid Agung Kisaran.

Lanjut Koko, pasca kegagalannya menjadi paskibraka di Labuhanbatu, Koko justru mendapat berkah yang secara terus menerus diterimanya, salah satunya diundang oleh Menteri Olah Raga.

“Tak pernah nyangka bakal berangkat bertemu Menpora. Saya siapkan pakaian, fisik juga. Support dari orangtua supaya saya tetap semangat,” akunya dengan nada suara pelan sembari permisi kepada wartawan, untuk melanjutkan perjalanan ke Kota Medan.

Amatan wartawan, Koko tampak ditemani pembina paskibraka di sekolahnya, bernama Sigit, dan rencananya, pukul 20.45 WIB akan bertolak menuju Jakarta menggunakan pesawat terbang, melalui Bandara Kuala Namu International.

Sebelumnya, usai mendengar dan bertemu langsung dengan Koko, usai dipastikan gagal sebagai salah seorang peserta Paskibraka, dan digantikan oleh anak Plt Bupati Labuhan Batu, berinisial D, Kapolres Labuhan Batu AKBP Frido Sitomorang juga merasa terketuk hatinya dan memberi semangat pada Koko Ardiansyah.

Frido bahkan menawarkan langsung kepada Koko Ardiansyah menjadi salah satu pengerek bendera di Mapolres Labuhan Batu saat peringatan 17 Agustus esok.

“Saya undang Koko Ardiansyah ke Polres untuk memberi semangat dan motivasi agar tidak larut dalam kesedihan,” kata Frido, Kamis (15/8/2019) lalu.

“Saya tawarkan dia untuk jadi penggerek bendera pada 17 Agustus di Polres dan tawarkan biaya uang sekolah selama 1 tahun,” sambung Frido pada wartawan saat itu. (Gon)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *