Pemkab Paluta Gelar MTQ

IMG-20240409-WA0076

Paluta, TRIBRATA TV

Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta), Sumatera Utara menyelenggarakan Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) ke XII Tingkat Kabupaten di Desa Siancimun Kecamatan Halongonan Timur, Jumat (04/03/2022).⁣

Acara tersebut dihadiri Bupati Paluta Andar Amin Harahap, Sekretaris Daerah H. Burhan Harahap, Wakapolres, Kejari Padang Lawas Utara, Kakan Kemenag, Asisten dan Staf Ahli, Pimpinan OPD, Ketua DPRD, Ketua Tim Pengerak PKK, Pimpinan Pondok Pesantren, Dewan Hakim MTQ, Camat dan Kepala Desa se Kabupaten Paluta serta masyarakat.

Bupati dalam bimbingan dan arahannya menyampaikan selamat datang kepada seluruh tamu dan undangan, para dewan hakim serta seluruh khafilah perwakilan kecamatan se-Kabupaten Paluta. ⁣

Pemukulan bedug oleh Bupati menandai dibukanya secara resmi MTQN ke-XII Tingkat Kabupaten Padang Lawas Utara.⁣

Ia mengucapkan terima kasih kepada segenap masyarakatkhususnya masyarakat kecamatan Halongonan Timur yang telah berpartisipasi aktif mendukung terselenggaranya Musabaqoh Tilawatil Qur’an pada tahun ini. ⁣

Bupati mengatakan penyelenggaraan MTQ ini agar disiplin menerapkan protokol kesehatan dan para tokoh dapat mengedukasi kepada masyarakat tentang implementasi protokol kesehatan dimasa adaptasi kebiasaan baru.⁣

Ia berharap agar senantiasa melakukan refleksi diri dengan berzikir dan ber-tafakur, mengamalkan akhlak, serta membaca memahami, mengamalkan dan mendakwahkan keislaman yang semakin baik, bukan hanya memperkuat jati diri seorang muslim dan muslimah. Tetapi juga akan memperkokoh semangat ukhuwah Islamah, ukhwah wathoniah maupun ukhwan Isnaini seperti yang telah diajarkan Rasulullah SAW.⁣

Sementara Camat Halongonan Timur Muzni Lelo Halomoan dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada tamu dan undangan khususnya para khafilah dan pendamping dari 12 Kecamatan Se-Kabupaten Padang Lawas Utara.⁣

Ia berharap melalui kegiatan MTQ mudah-mudahan syiar Islam dapat semakin berkibar dan berkumandang serta menghasilkan Qori dan Qori’ah terbaik.⁣ (M.harahap)

IMG-20240310-WA0073
BACA JUGA  Dukung Program Kapolri, Polsek Sipispis Bentuk Kampung Tangguh
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *