IMG-20240501-WA0019

Personil Polsek Medan Kota Pantau Wilayah yang Terendam Banjir

IMG-20240409-WA0076

Medan, TRIBRATA TV

Begitu mendengar terjadinya banjir yang diakibatkan curah hujan yang cukup tinggi, Polsek Medan Kota yang dipimpin Kapolsek Kompol Rikki Ramadhan didampingi Kanit Reskrim Iptu Widiyatma langsung terjun ke lokasi untuk patroli dab memantau debit air sungai.

IMG-20240227-124711

Wilayah yang dipantau meliputi Gang Alfajar, Gang Balai Desa, Gang Pelita II, Gang Merdeka, Gang Bidan dan Aur, Kecamatan Medan Maimun, Jumat (18/11/2022) malam.

Kompol Rikki mengatakan, patroli ini adalah kegiatan rutin untuk memantau langsung sungai dan mendeteksi dini terhadap potensi terjadinya bencana banjir”, ucapnya.

Hal tersebut dilakukan mengingat dalam beberapa hari terakhir ini terjadi hujan dengan intesitas yang cukup tinggi dan dalam waktu yang lama, dikhawatirkan terjadi peningkatan debit air sungai yang dapat mengakibatkan banjir besar dan menimbulkan korban jiwa.

Pemantauan debit air dilakukan sebagai bentuk kesiapsiagaan Polsek Medan Kota bekerja sama dengan BPBD dan kelurahan setempat dalam mengantisipasi bencana alam.

“Selain memantau debit air sungai, Polsek Medan kota juga menyiapkan petugas patroli untuk membantu memantau naiknya air sungai,”ucapnya.

Ia juga mengingatkan agar masyarakat selalu waspada mengingat debit air semakin tinggi, begitu juga dengan petugas patroli yang saya perintahkan siaga membantu warga yang membutuhkan pertolongan. (budi triono)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *