IMG-20240501-WA0019

Pemadaman Listrik Makin Parah di Simeulue, Projo Lapor Presiden, Elektronik Warga Rusak

IMG-20240409-WA0076

Simeulue, TRIBRATA TV

Ketua Projo DPC Kabupaten Simeulue Aceh mengaku sangat prihatin dengan keadaan masyarakat yang hampir setiap hari kekurangan penerangan dan air bersih.
“Keadaan ini terjadi hampir selama Bulan Suci Ramadhan 1.444 H ini,” ucap Yusuf Daud, Senin (17/04/2023).

IMG-20240227-124711

Yusuf Daud membeberkan pemadaman listrik dan kekurangan air bersih ini bukanlah hal yang baru terjadi di Kabupaten Simeulue Aceh.

“Hal ini sudah lama dirasakan masyarakat dan upaya penyelesaian dari Pemerintah Daerah belum maksimal sampai saat ini,” katanya.

“Saya sebagai kader Projo memohon kiranya Bapak Pembina Projo Presiden Republik Indonesia Bapak H. Joko Widodo mau memberikan perhatian khusus dan bantuan bagi masyarakat Kabupaten Simeulue agar persoalan kekurangan penerangan dan air bsrsih ini segera tuntas,” pintanya.

Pasalnya,masalah listrik ini di Aceh sangat parah terutama di Simeulue. Dua hari belakangan ini, pemadaman listrik bukan lagi bergilir tetapi, ditiap satu titik ada yang 5 kali bahkan lebih pemadaman tiap hari dan malam dengan variasi waktu. Kadang sedang berbuka puasa, mau sholat Magrib,sedang Isya, bahkan sedang tarawih mati lampu.

Beberapa pekan lalu sempat dibahas di DPR Aceh, namun hingga saat ini belum ada hasil dari janji-janji pihak pemangku kebijakan tentang hal tersebut.

“Sebagai putra Aceh khususnya Simeulue saya berpesan dan berharap agar Presiden RI melalui Mentri BUMN turun ke Kabupaten Simeulue meninjau dan sekaligus memberikan solusi agar masyarakat Simeulue bisa nyaman masalah listrik dan air bersih,” harapnya.

Ditempat berbeda,salah satu warga Simeulue di Desa Suka Jaya yang tidak mau disebutkan namanya menyampaikan akibat pemadaman listrik yang tidak TV nya sekarang mati total.

“Awalnya anak anak sedang menonton, tiba tiba padam listrik. Pada saat listrik hidup kembali, kami hidupkan tv nya sebentar hidup seperti cahaya senter muncul dilayar lalu sampai sekarang mati total,” katanya memaparkan. (M.zeb)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *