Hijau-dan-Kuning-Emas-Illustratif-Modern-Twibbon-Selamat-Hari-Raya-Idul-Fit-20240403-122004-0000

IMG-20240426-080646

Penyaluran BLT Dana Desa Tigapanah Tidak Tepat Sasaran?

IMG-20240409-WA0076

Karo, TRIBRATA TV

Penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tigapanah Kecamatan Tigapanah Kabupaten Tanah Karo dinilai tidak tepat sasaran.

IMG-20240227-124711

Dari 52 orang penerima BLT Dana Desa diduga kuat merupakan kerabat atau saudara dekat Kepala Desa, Perdana Tarigan.

Keterangan Sekretaris Desa, Maha Perdana Tarigan yang ditemui wartawan, Selasa (16/4/2024) di kantor desa (lihat foto) mengatakan kriteria yang layak menerima BLT Desa adalah warga lanjut usia serta memiliki penyakit menahun sehingga tidak bisa lagi bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.

“Penerima BLT Desa sesuai hasil rapat adalah usia lanjut dan memiliki penyakit menahun sehingga tidak bisa lagi mencari nafkah,” ujar Maha Perdana Tarigan.

Fakta di lapangan ditemui wartawan, Jimmy Davit Sembiring (64) sudah sepatutnya harus menerima BLT Desa karena kondisi kesehatan dan tidak dapat lagi bekerja karena sudah sesuai dengan kriteria yang diterangkan sekdes.

Namun sayang, pernyataan sekdes ibarat meludah keatas kena muka sendiri. Inisial Br Tarigan dan Br Ginting yang diketahui memiliki beberapa unit rumah kontrakan dan terlihat memiliki tubuh yang sehat malah terdaftar sebagai penerima BLT Dana Desa.

Sedangkan Jimmy Davit Sembiring dan mungkin masih banyak warga lainnya malah tidak mendapatkan BLT Dana Desa.

Ketika hal itu disampaikan, Sekdes kembali berdalih bahwa data 52 orang penerima sesuai laporan BPD.

“Data penerima yang kita realisasikan sudah sesuai dengan laporan tim BPD. Kalau ada kesalahan pendataan, coba kalian tanyakan ke BPD,” kilahnya singkat.

IMG-20240310-WA0073