IMG-20240501-WA0019

PKN Dukung Pasangan Roman Maju Pilkada Belu

IMG-20240409-WA0076

Belu, TRIBRATA TV

Partai Kebangkitan Nasional Kabupaten Belu, NTT mendukung pasangan Roman dalam Pilkada 2024 mendatang.

IMG-20240227-124711

Hal ini disampaikan Ketua Partai PKN Kabupaten Belu, Mario Koi saat memberikan pernyataan dukungan kepada pasangan Roman di Sekretariat Roman di Weaituan Kelurahan Manuaman, Kabupaten Belu, NTT pada Kamis (28/03/2024).

“Kedatangan kami pengurus Partai PKN di tempat ini untuk menyatakan sikap bahwa kami siap untuk mendukung paket Roman maju dalam Pilkada 2024,” katanya.

Dikatakannya, PKN memilih pasangan Roman karena melihat kedua figur ini mempunyai potensi. “Karena itu kami mengajak seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Belu untuk mendukung paket ini dan bersama masyarakat pendukung Partai PKN. Kami siap untuk mendampingi dan mengawal paket ini berjuang bersama memenangkan pilkada ini,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, Felix Fernandes, Ketua Dewan Penasehat Partai PKN Belu mengungkapkan pengurus Partai PKN sudah berkomitmen mendukung paket Roman maju dalam pilkada 2024.

“Partai PKN ingin Belu dipimpin oleh putra daerah,” katanya

Ia mengajak masyarakat mendukung paket Roman dengan mengumpulkan foto copy KTP dan surat pernyataan dukungan serta menghantarkan paket ini mendaftar di KPU pada bulan Mei mendatang.

“Kami juga mengajak partai-partai kecil maupun partai besar yang tidak mendapatkan kursi pada pemilu lalu untuk bersama-sama mendukung paket Roman dalam pilkada tahun ini,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Hironimus Mau Luma Bakal Calon Bupati Belu 2024 mengucapkan terima kasih kepada Partai PKN yang telah memberikan dukungan.

“Saya atas nama pasangan Roman mengucapkan terimakasih kepada Partai PKN yang telah memberikan dukungan pada pasangan Roman maju bersama-sama pada pilkada 2024 ini,” katanya.

Menurutnya ada banyak hal yang harus dibenahi bersama-sama, walaupun mungkin kita tahu banyak yang telah diperbuat oleh pemimpin-pemimpin terdahulu dan sekarang. “Tugas kami bersama partai PKN akan membenahi yang masih kurang,” ucap Hironimus.

Sejumlah pengurus Partai PKN yang hadir dalam menyampaikan pernyataan sikap ini antara lain Ketua Dewan pengurus, Sekertaris Dewan pengurus dan Dewan pengurus Partai PKN kabupaten Belu.

IMG-20240310-WA0073
IKLANKAN-PRODUK-ANDA-DISINI-20240504-132349-0000