IMG-20240409-WA0045

Di Simalungun,Kades Dibacok Warga Sendiri, Ini Penyebabnya

IMG-20240409-WA0076

Simalungun, TRIBRATA TV
Jon Edi Riston Saragih (42) Kepala Desa Nagori Sigodang Barat Kecamatan Panei Tongah Kabupaten Simalungun terpaksa harus mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Umum Rondahaim Pematang Raya.

Pasalnya, Jon mengalami sejumlah luka koyak pada lengan kiri, punggung kiri dekat dengan pangkal tangan kiri dan telapak tangan kiri serta terdapat luka gores pada lengan kiri dekat bahu dan pada perut sebelah kiri.

IMG-20240227-124711

Kapolsek Panei Panei Tongah Iptu Juni Hendrianto dalam keterangan tertulisnya, Kamis (19/12/2019) menuturkan, Kepala Desa mengalami luka akibat sabetan pedang warganya yakni Maruli Simarmata (52).

Iptu Juni menjelaskan,pada hari Selasa tanggal 17 Desember 2019 sekira pukul 22.30 Wib, korban singgah warung kopi milik Evi Br Sihaloho.

“Saat di warung tersebut terjadi pertengkaran mulut antara Maruli Simarmata dengan Turi Sinaga dan dalam pertengkaran tersebut Maruli Sinaga ada menyangkutkan pertengkaran tersebut dengan kepala desa,”ucapnya.

Lalu kepala desa mengatakan, agar pertengkaran mulut tersebut jangan ada sangkut paut dengan dirinya.

Masih kata Kapolsek, Maruli Simarmata mengatakan kepada kepala desa tidak bisa mengurus masyarakatnya terkait tanah Turi Sinaga.

Mendapat tudingan tersebut, kepala desa mengatakan agar masalah tersebut jangan dibicarakan sekarang.

“Besoklah kalian datang kepada saya sekalian membawa surat tanah kalian ,”kata Kapolsek menirukan suara kepala desa

Kemudian kepala desa menyuruh pelaku Maruli Simarmata untuk pulang ke rumahnya.

Maruli kemudian menuruti perkataan kepala desa namun ia menyuruh kepala desa untuk menunggunya.

Tak berselang lama,tersangka kembali datang menemui kepala desa sambil membawa pedang yang disembunyikan di dalam selimut dan langsung membacok kepala desa tersebut.

“Usai membacok Jon Edi Riston Saragih, pelaku Maruli Simarmata kemudian melarikan diri dan kini dalam pengejaran pihak kepolisian,”tukasnya (Joe)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *