Polres Kepulauan Sitaro Gelar Apel Persiapan Hadapi Bencana

IMG-20240409-WA0076

Sitaro, TRIBRATA TV

Kepala Kepolisian Resort Kepulauan Sitaro AKBP Hansjen Ratag memimpin apel gelar pasukan untuk kesiapan penanggulangan bencana di wilayah Kabupaten Kepulauan Sitaro, Jumat (22/10/2021) pagi.

IMG-20240227-124711

Apel gelar tersebut dihadiri Asisten II Sitaro Agus Tonny Poputra, Wakalolres, Kompol H.O. Bingku, pejabat utama Polres, Danposal Siau Letdal Laut (P) Supratman, PLH Danramil 1301-02 Siau Pelda J. Sambentiro, Kasat Pol PP/Damkar Philip Wengen, Sekdis Perhubungan F. Karel, Sekretaris BPBD Ronny Romansyah S.Sos, regu personil gabungan TNI AL/AD, regu personil Sat Pol PP, personil BPBD, regu tim Kesehatan, serta personil Polres Kepulauan Sitaro dan peserta apel.

Sebelum apel dimulai diawali dahulu dengan rapat antar pimpinan yang bertempat di ruang jabatan Kapolres Kepulauan Sitaro.

Dalam amanat Kapolres menyampaikan apel gelar pasukan kali ini dilaksanakan serentak di wilayah Polda Sulut, bertujuan mengantisipasi peluang terjadinya bencana di wilayah Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara.

“Mengingat geografis wilayah kita, situasi cuaca saat ini berpotensi terjadinya gelombang tinggi, tanah longsor/banjir, demikian juga bahaya gunung berapi yang sewaktu-waktu bisa membahayakan jiwa penduduk, untuk itu perlunya dilaksanakan apel gelar pasukan sebagai kesiapan antisipasi bencana alam di wilayah kita, “tutur Kapolres.

Hingga saat ini Covid-19 masih ada dan belum berakhir. Untuk itu sangat diharapkan peran dari semua pihak dalam pencegahan penyebaran C19 ini.

“Karena pandemi belum juga berakhir mari kita semua berperan serta dalam pencegahan virus ini dengan tetap mematuhi protokol kesehatan serta mendukung percepatan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Sitaro, “tambah Ratag.

Sementar Asisten II Sitaro Agus Tonny Poputra menyampaikan permohonan maaf dari bupati, yang tidak sempat hadir dikarenakan dalam pelaksanaan tugas.

“Terimakasih setinggi-tingginya Kepada TNI-POLRI di wilayah Kabupaten Kepulauan Sitaro bersama dengan instansi terkait lainnya yang sudah berpartisipasi pada apel gelar pasukan saat ini untuk antisipasi penanggulangan bencana di wilayah Sitaro,”kata Agus. (Jemmi Lahutung)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *