IMG-20240409-WA0045

Sairon Sinaga Dukung Ir Edison Sinaga Jadi Ketum PPTSB Periode 2022 – 2026

IMG-20240409-WA0076

Medan, TRIBRATA TV

Dukungan kepada Ir. Edison Sinaga untuk dicalonkan menjadi Ketua Umum Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Boru (PPTSB) periode 2022-2026 menguat. Salah satu dukungan datang dari Ketua PPTSB Wilayah Sumut 1 Sairon Sinaga yang menilai Edison Sinaga merupakan sosok yang mumpuni karena memiliki integritas, dedikasi dan prestasi untuk lebih memajukan PPTSB kedepannya.

IMG-20240227-124711

Ir. Edison Sinaga dengan senang hati dan merasa terhormat atas tawaran dari Sairon Sinaga untuk dicalonkan menjadi Ketua Umum Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Boru (PPTSB) se-Indonesia periode 2022-2026 pada Musyawarah Besar PPTSB (Mubes) ke XV yang akan dilaksanakan pada tanggal 13-16 Oktober yang akan datang di Hotel Danau Toba International, Medan- Sumatera Utara.

PPTSB adalah salah satu Organisasi Sosial kemasyarakatan marga Sinaga (salah satu marga terbanyak dan tertua pada suku Batak-red) di Indonesia. Saat ini memiliki jumlah anggota yang terdaftar di PPTSB sekitar 1.2 juta jiwa.

Jumlah populasi ini didapatkan berdasarkan cacah jiwa terakhir yang dilakukan oleh Departemen Organisasi dan Keanggotaan (OKK) yang ada di 18 wilayah (setingkat Provinsi), 133 Cabang di Kabupaten Kota dan 3000 Sektor setingkat RT dan RW tersebar di seantero Nusantara dari Aceh sampai Papua, Minangas sampai pulau Rote.

Jumlah anggota tersebut belum termasuk marga Sinaga dan borunya yang belum terdaftar. Diperkirakan jumlah populasi marga Sinaga dan borunya termasuk yang belum terdaftar ada sekitar 1.4 juta jiwa. Tentunya hal ini menjadi satu kebanggaan bagi seluruh Marga Sinaga.

Sebagai informasi, PPTSB telah berdiri sejak masa penjajahan yaitu tahun 1940 di kota Medan yang mana pada saat itu para tokoh-tokoh marga Sinaga yang bermukim di Medan mendirikan perkumpulan marga Sinaga yang disebut Parsadaan Toga Sinaga (PTS) yang resmi terdaftar dan disahkan oleh Pemerintah Kolonial.

Seiring berjalannya waktu, saat ini, PPTSB telah menjadi Organisasi Sosial Kemasyarakatan yang besar dengan jumlah anggota mencapai jutaan jiwa dan telah terdaftar di Kementerian Hukum dan Hak Asasi manusia (Menkumham) dengan nomor: AHU-0010904.AH.01.07 TAHUN 2021.

“Organisasi kami sangat besar, oleh sebab itu kami selalu mengadakan Mubes 4 tahun sekali, sebagai tempat untuk memilih Ketua Umum dan sekaligus menetapkan Garis Besar Haluan PPTSB untuk melaksanakan program-program kerja dan Rencana Strategi (Renstra) oleh setiap pengurus dari Pusat sampai tatanan Sektor,” ujar Sairon.

Perlu diketahui, lanjut Sairon, Sumatera Utara adalah Barometer karena kantor Pusat PPTSB berada di Kota Medan ibu kota Sumatera Utara. Oleh sebab itu maka saya sangat hati-hati memilih kandidat yang akan diusung agar kelak marwah dan kebanggaan PPTSB tetap dapat terjaga bahkan semakin baik kedepannya.

Kami semua marga Sinaga sangat bangga atas hasil kinerja pengurus dari Pusat sampai ke tatanan Sektor yang dinakhodai oleh bapak Mangihut Sinaga SH., MH selama tiga periode dari tahun 2010-2022 ini, ucap Sairon.

Sudah ada hampir 1 tahun, lanjut Sairon, saya amat-amati tentang bapak Ir. Edison Sinaga ini, saya melihat beliau sangat pantas untuk diusung menjadi calon Ketua Umum pada Mubes ke-15 yang sebentar lagi akan kami laksanakan, imbuh Sairon Sinaga.

Saya melihat pak Ir. Edison Sinaga ini sangat mumpuni dari sisi pendidikan, wawasan, manajerial skill. Disamping itu adikku ini sangat santun, dan sangat militan. Kalau berbicara tentang Sinaga, adikku Ir. Edison Sinaga ini selalu mengatakan bahwa Sinaga adalah harga mati. Ia mempunyai rasa kepedulian dan jiwa sosial yang tinggi teritama kepada marga Sinaga, beliau ini kalau memberikan bantuan atau kontribusi kepada PPTSB tidak pernah gembar-gembor, Senang sekali saya melihatnya, kata Sairon dengan aksen Medannya yang sangat kental terdengar.

“Kami telah berbicara empat mata dari hati ke hati dengan adikku ini. Saat saya tawarkan kepada beliau untuk diusung menjadi Calon Ketua Umum di Mubes, beliau dengan mantap menerima tawaran saya. Saya sangat senang dengan sambutan adikku ini, kata Sairon yang sempat diusulkan menjadi salah satu calon ketua umum namun ia menolaknya karena ia mengatakan saat ini sedang fokus membenahi PPTSB wilayah Sumut 1 yang lewat kepemimpinannya yang belum genap 1 tahun sudah membawa perubahan-perubahan lewat gebrakan positip di tubuh PPTSB khususnya di wilayah Sumut 1.

Salah satunya ketika Sairon sukses menyelenggarakan pertandingan bola voli yang diikuti cabang-cabang PPTSB se- wilayah Sumut 1 yang mana sebelumnya, hal seperti ini belum pernah diadakan.

Oleh sebab itu, kata Sairon lagi, saya merasa perlu memberitahukan kepada seluruh Ketua Cabang yang ada di Wilayah Sumut -1 agar kami sama-sama mendengarkan langsung dari adikku Ir. Edison Sinaga yang baik ini tentang kesediaan, kesiapan dan komitmen beliau, tutur Sairon Sinaga.

Menanggapi permintaan itu, Edison Sinaga merasa sangat bangga dan sangat menghargai kepercayaan yang telah diberikan kepadanya, dan ia berkomitmen memberikan yang terbaik untuk marga Sinaga khususnya PPTSB.

“Saya merasa terhormat sekali dengan tawaran bapak Ketua Wilayah Sumut-1 untuk diusung menjadi Calon Ketua Umum PPTSB periode 2022-2026 ini kata bapak Ir. Edison Sinaga. Oleh sebab itu, saya perlu membuktikannya kepada bapak Sairon Sinaga dan seluruh orangtuaku, haha anggi yang ada di Wilayah Sumut-1 ini. Saya rasa dengan menyampaikan pernyataan terbuka melalui deklarasi adalah cara paling baik dan tepat agar terang dan jelas tidak abu-abu.
Saya sangat menghormati bapak Sairon Sinaga dan semua Pengurus cabang yang ada di Sumut-1 ini. Saya tidak main-main, saya sangat serius. Penyampaian deklarasi merupakan komitmen saya dan menjadi suatu keharusan, saya akan berikan yang terbaik untuk PPTSB demi kemajuan kita bersama, kata Ir. Edison Sinaga.

Kepada sejumlah awak media Ir. Edison Sinaga (ES) mengungkapkan kesiapannya dicalonkan menjadi salah satu kandidat ketua umum PPTSB dan ia mengatakan hal ini merupakan suatu kehormatan baginya untuk itu, Edison menyatakan kesiapannya. Disampaikan Edison juga, selama ini dibawah kepemimpinan Ketua Umum Mangihut Sinaga, SH, MH selama 3 periode banyak diambilnya pelajaran, dimana kemajuan internal maupun eksternal yang sudah dicapai PPTSB sangat membanggakan dan untuk melanjutkan hal itu, jika dirinya dipercayakan, ia juga sudah menyiapkan program-program kerja lanjutan untuk PPTSB kedepannya.

Media: Pak Edison, apa motivasi bapak sehingga menerima tawaran PPTSB Wilayah Sumut-1 untuk diusung menjadi calon Ketua Umum PPTSB

ES: yang pertama, saya sangat bangga menyandang marga besar Sinaga. Saya sangat bangga menjadi bagian dari pengurus organisasi PPTSB di Pusat sebagai Wakil Bendahara Umum dan ketua Bidang Pengembangan Ekonomi dan Usaha di PPTSB Wilayah Jakarta Raya. Banyak hal yang sangat positif yang telah dilakukan oleh PPTSB terhadap anggotanya terutama selama kepemimpinan bapak Mangihut Sinaga, SH., MH.

Media: Apa saja itu pak, apakah bapak bisa sebutkan contoh-contohnya?

ES: Banyak sekali, misalnya;
1. Pemberian Beasiswa kepada marga Sinaga yang berprestasi setiap tahun. Ketua Umum selalu memberikan bantuan tersebut pada saat Rapat Kerja Nasional.

2. Memberikan bantuan kepada marga Sinaga korban Bom di Gereja oleh Teroris di Samarinda.

3. Memberikan bantuan finansial kepada korban Banjir Bandang dan Tanah Longsor yang terjadi di Samosir beberapa tahun yang lalu.

4. Memberikan bantuan finansial kepada salah seorang balita boru Sinaga anak dari Pdt. Andreas Sinaga dari Balikpapan untuk melakukan cangkok hati di Rumah sakit di India pada tahun 2021 yang lalu.

5. Memberikan bantuan transportasi Ambulance untuk mengantar jenazah keluarga Sinaga dari Medan ke seluruh pelosok Sumatera Utara

6. PPTSB turut serta mendukung Pemerintah memberikan bantuan berupa alat-alat Nakes kepada Pemerintah Daerah kota Depok saat pandemic Covid -19 melanda dunia termasuk Indonesia. Masih banyak lagi!

Media: Menjadi Ketua Umum Organisasi Sosial seperti PPTSB bukanlah hal yang menguntungkan, bahkan kerugian, kenapa bapak tertarik?

ES: Menjadi pengurus di organisasi sosial seperti PPTSB bukan masalah Untung atau Rugi. Tetapi keterpanggilan untuk mengabdi berbuat yang baik. Saya melihat bapak Ketua Umum sekarang, selama 3 periode dari tahun 2010 -2022, beliau dengan tulus memberikan yang terbaik kepada PPTSB sehingga memiliki asset yang sangat besar sekali, ini adalah salah satu contoh yang sangat baik bagi saya.

Media: Dalam Organisasi Masyarakat kita ketahui bahwa pada umumnya Ketua Umum dan pengurus yang lain lebih sering mendapat celaan dan cercaan walaupun telah berbuat banyak, apakah bapak sudah siap untuk itu?

ES: Saya melihat bapak Ketua Umum sekarang selalu tegar dan tidak pernah sakit hati atas cercaan yang diterima tetapi tetap bekerja dengan semangat tinggi. Ini adalah contoh yang sangat baik dan harus dilanjutkan. Hal-hal yang demikian itu adalah menjadi tantangan bagi saya sekaligus menjadi kepuasan dan kebahagiaan tersendiri bagi saya. Untuk selalu berbuat baik membesarkan PPTSB tanpa mengharapkan pujian adalah menjadi keharusan.

Media: Biasanya kan kalau sudah menyangkut pengeluaran biaya dan waktu, umumnya ibu-ibu kurang setuju, bagaimana bapak Edison mengantisipasi ini, apakah bapak jalan sendiri kalau ibu tidak mendukung?

ES: Yang membuat saya menjadi tambah semangat adalah saat saya tanyakan kepada istri saya, boruni raja i (mama Kembar). Responsenya sangat positif dan menyatakan dukungan penuh, karena ibu telah merasakan kebahagiaan dan kehormatan menjadi bagian dari ibu-ibu PPTSB.

Media: Jadi bapak sudah siap untuk menerima Tongkat Estafet dari Ketua Umum sekarang jika nanti bapak terpilih di Mubes?

ES: Saya sangat siap dan berjanji akan melakukan semaksimal mungkin dengan kemampuan yang saya miliki dan bekerjasama dengan seluruh SDM marga Sinaga yang ada untuk membesarkan PPTSB yang kami banggakan ini.

Berikut adalah kutipan pernyataan DEKLARASI bapak Ir. Edison Sinaga:

Horas malambok pusu hu pasahat tu sude hamu natua-tuaku na adong di seluruh Indonesia tarlumobi na di Wilayah Sumatera Utara,
Ahu Edison Sinaga dohot boru ni rajai Reni boru Siagian (Nai Kembar), hami anggota PPTSB di Sektor Cibubur, Cabang Jakarta Timur 1 Wilayah Jakarta Raya naeng pasahathon rencana taringot tu MUBES XV PPTSB.
Songon naung ta boto ulaon bolon na naeng ulaonta MUBES XV on ima di tanggal 13 – 16 Oktober 2022 na naeng ro jala nunga lam jonok. Sude do hita mangalehon roha, pikiran, gogo nang tikki tarlumobi si humisik, mangkhobasi akka na porlu di Mubes on melalui Panitia Mubes XV PPTSB.

Hamu akka damang na huparsangapi godang do akka masukan sian akka natua-tua di PPTSB taringot tu suksesi di Mubes XV on. Hupabotohon jala hu sukkun do pandapot ni Inanta boru ni rajai. Masai songgot situtu rohakku alusni inanta boru ni rajai na mangolohon asa boi gabe uluan ni Sinaga na boloni dari pada pilihan pilihan na asing na di rencanahon di ari ari naeng ro.

Udut tu si, mardiskusi ma ahu dohot Ketua Wilayah Sumut 1 Bang Sairon Sinaga, suang songoni dohot kakak boru Nainggolan. Jala denggan do di alusi dohot dukungan penuh di rencana suksesi di PPTSB. Lam pos rohaku di dukungan sude Cabang dan Wilayah Sumut 1.

Ala ni i, sadarion hu DEKLARASI hon ma, bahwa ahu berencana naeng maju di Pemilihan Ketua Umum PPTSB di MUBES XV. Urupi hamu ahu bapa, abang laho pabotohon tu sude akka haha anggi naeng rade rohaku gabe uluan di PPTSB. Sahali nai hu patolhas : Ahu siap gabe ULUAN jala Marjanji mambaen na satolap gogoku mangula pabalgahon PPTSB na tahaholongi on.

Pos ma rohaku molo sude akka damang, haha anggi manungkoli ahu, mendukung ahu dohot mangajari ahu, manuturi ahu, mamincang atik boha adong na lipe di pangkhobasionku. Songoni ma boi hupabotohan bapa, abang dohot haha anggi, haradeon ni rohanku.
Di akka na hurang lobbi di pangkataionku, sattabi bolon ma di hamu akka natua tua ku bapa dohot haha anggi.

Mauliate malambok pusu,
Horas di hita saluhutna

Setelah pernyataan deklarasi tersebut, semua Ketua Cabang yang hadir bersama bapak Sairon Sinaga menyampaikan harapan masing-masing dan sekaligus meyatakan Sikap dan dukungan penuh kepada bapak Ir. Edison Sinaga.

Berikut adalah bunyi Dukungan PPTSB WilayahSumut-1 Kepada bapak Ir. Edison Sinaga:

1. Kami seluruh Ketua cabang PPTSB siap mendukung bapak Ir. Edison Sinaga/br. Siagian S.Ak menjadi Ketua Umum PPTSB periode 2022-2026.

2. Kami yang hadir saat ini siap bekerja untuk mensosialisasikan kepada seluruh Pengurus Cabang dan Pengurus Wilayah se Indonesia agar ikut serta mendukung bapak Ir. Edison Sinaga/br. Siagian, S.Ak menjadi Ketua Umum PPTSB periode 2022-2026.

3. Kami Ketua Cabang PPTSB seluruh Indonesia siap menjalankan Program Kerja bapak Ir. Edison Sinaga/br. Siagian bila sudah terpilih
Demikian Deklarasi ini kami ucapkan penuh dengan rasa tanggung jawab demi kebesaran PPTSB serta ikatan Persaudaraan warga PPTSB. (rel)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *