Sanggau, TRIBRATA TV
Polres Sanggau menggelar apel konsolidasi pengamanan kampanye dan pengecekan sarana prasarana mendukung Operasi Mantap Praja Kapuas 2024 di halaman Polres Sanggau, Kalbar, Selasa, (24/9/2024).
Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah mengatakan Pilkada secara serentak khususnya pemungutan suara akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024, sehubungan dengan hal tersebut diperlukan kesiapan yang maksimal untuk mengamankan jalannya pemungutan suara yang tertib, lancar dan damai.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Apel ini untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personil maupun sarana pendukung lainnya dalam menghadapi kampanye dan tahapan lainnya sehingga kegiatan operasi dapat berjalan dengan optimal dan dapat berhasil sesuai dengan tujuan serta sasaran yang telah ditetapkan,” kata Kapolres.
Dikatakannya, sasaran pengamanan ada disetiap tahapan sehingga diperlukan kesiapan personil maupun sarana pendukung lainnya agar dapat berhasil sesuai dengan tujuan operasi.
“Dalam menghadapi dinamika selma Tahapan Pilkada diperlukan kesiapan mental, kesehatan dan kedisiplinan dalam tugas,” tegasnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan pengecekan sarana dan prasarana pendukung pengamanan kampanye.