IMG-20240409-WA0045

BPD Sraten Menggelar Musdes Penyusunan RKPDes 2023

IMG-20240409-WA0076

Banyuwangi, TRIBRATA TV

Badan Permusyawaratan Desa Sraten Kecamatan Cluring Banyuwangi menggelar Musyawarah Desa Penyusunan RKPDes tahun 2023 bertempat di Pendopo Balai Desa Sraten pada Selasa (14/6/2022).

IMG-20240227-124711

Musdes Penyusunan RKPDes tersebut dihadiri 150 orang terdiri dari unsur tokoh masyarakat,pendidikan,
pertanian, kesehatan,perangkat desa dan semua stake holder pemangku semua kepentingan yang ada di Desa Sraten.

Musyawarah Desa adalah tugas dan kewenangan BPD untuk melaksanakannya.

Wakil Ketua BPD Desa Sraten,Irawan Suyanto menyampaikan dasar hukum Musdes adalah UU No.6 tahun 2014 pasal 54 ayat 1,2,3,4, Permendagri No.114 tahun 2014 pasal 31 ayat,1,2,3 dan pasal 32 ayat,1,2,3,4 dan Permendes No.2 tahun 2015 yang mengatur tata cara Musdes.

Musyawarah Desa sebagaimana dimaksud dalam Permendagri No.114 tahun 2014 pasal 31 untuk mencermati ulang dokumen RPJM Des, menyepakati hasil pencermatan ulang dokumen RPJM Des dan membentuk tim verifikasi sesuai dengan jenis kegiatan dan keahlian yang dibutuhkan.

Kepala Desa Sraten,H.A.Rahman Mulyadi mengatakan,akan melaksanakan kesepakatan pencermatan ulang dokumen RPJM Des untuk menjadi dasar penyusunan RKPDes Sraten tahun 2023.

Diharapkan agar hasil Musyawarah Desa ini benar-benar bisa direalisasikan untuk tahun 2023. (Irawan)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *