Kapolres Labuhanbatu Jenguk Korban Perampokan Gudang Sarang Burung Walet

IMG-20240409-WA0076

Labuhanbatu, TRIBRATA TV

Kapolres Labuhanbatu, AKBP Agus Darojat, bersama Kasat Reskrim AKP Parikhesit menjenguk korban perampokan gudang sarang burung walet di RSUD Labuhanbatu, Senin (8/6/2020). Ia memberikan semangat dan mendoakan Tasmib Sihombing (75) agar cepat pulih.

IMG-20240227-124711

Saat ini Polisi masih terus bekerja mengungkap pelaku perampokan yang terjadi pada Selasa (2/6/2020) lalu.

Sebagaimana diketahui, dua penjaga malam sarang burung walet milik PT Aneka Sunatrindo di Jalan Balai Desa, Lingkungan Sumberbeji B, Kelurahan Padang Bulan, Kecamatan Bilah Barat, Kabupaten Labuhanbatu Sumut, dianiaya dan dirampok.

Keduanya ditemukan terikat dan mengalami luka-luka. Tengku Indra (44) ditemukan dalam keadaan terduduk dan mengalami luka robek di bagian bibir, sedangkan karyawan Tasmib Sihombing dalam keadaan telentang dengan luka robek pada bagian kepala dan lebam pada dada.

“Selain menganiaya, pelaku juga mengambil dompet yang berisi buku tabungan, uang tunai Rp3.800.000, cincin swasa, dan HP merk Oppo milik Taslib,”ungkap Kapolres, Senin (8/6/2020) saat di RSUD Rantauprapat.

Sedangkan Tengku Indra, kehilangan dompet yang berisi uang Rp120.000, baju, topi, dan HP Nokia.

“PT Aneka Sunatrindo juga mengalami kehilangan sarang burung walet sebanyak 1 kg senilai Rp20.120.000,” bebernya.

Dalam peristiwa ini, polisi telah mengamankan barang bukti berupa 3 batang bambu, lakban hitam, kain sarung berlumuran darah dan pisau.

“Kita masih mengejar pelaku,” kata Kapolres. (Dodi Gultom)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *