IMG-20240409-WA0045

PAC IPK Medan Belawan Serahkan SK Pengurus 5 Ranting dan 3 Ransus

IMG-20240409-WA0076

Belawan, TRIBRATA TV

Untuk menguatkan soliditas antar anggota dan pengurus organisasi Ikatan Pemuda Karya (IPK) yang berada di Belawan 1 dan 2, Pimpinan Anak Cabang IPK Kecamatan Medan Belawan menyerahkan SK kepengurusan kepada 5 ranting dan 3 ranting khusus (Ransus) di sekretariat IPK Medan Belawan Jalan Veteran 136 Belawan, Sabtu (27/5/2023).

IMG-20240227-124711

Penyerahan tersebut diberikan Ketua IPK Medan Belawan Herianto Laut didampingi penasihat IPK se Medan Utara, Rudy Simorangkir yang akrab disapa Opung.

Pemberian SK Ranting Khusus Belawan 1 dan Belawan 2 dilaksanakan menyusul penyerahan SK Ranting Sicanang yang telah diserahkan terlebih dahulu.
Selain penyerahan SK, kegiatan ini dirangkai dengan pemberian 300 paket sembako kepada kader dan anggota IPK.

Herianto Laut dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini untuk memupuk rasa kebersamaan sesama anggota IPK khususnya di Belawan.

“Penyerahan ini kita laksanakan sekaligus pemberian sembako berupa beras, karena ada sedikit rezeki, untuk itu kita harus saling berbagi,” ujarnya.

Pada kesempatan ini juga, ketua IPK Medan Belawan berpesan IPK tumbuh bukan untuk berlaga ataupun untuk anarkis tapi IPK tumbuh itu dengan menumbuhkan semangat pemuda anak Belawan.

“Untuk itu saya berharap kepada seluruh stakeholder maupun pengusaha, kepada seluruh masyarakat agar bisa menerima kehadiran IPK,” tambahnya.

Bila didapati anggota IPK yang melakukan perbuatan anarkis, dengan tegas ketua IPK Medan Belawan akan mengambil tindakan.

“Bagaimana IPK ini tumbuh kalau ada anggota IPK yang sifatnya anarkis ini akan saya tindak,” tegas Herianto Laut.

Hal senada juga dikatakan Rudy Simorangkir yang akan selalu mendukung dan menjalankan amanah untuk menciptakan IPK khususnya di Medan Utara terhindar dari sifat anarkis.

“Kalau sikap anarkis kita hindari, maka suasana kondusif di Belawan akan terwujud, dan roda ekonomi juga akan berjalan lancar, tentunya seluruh anggota IPK di Kecamatan Belawan bisa melakukan kerjasama baik kepada pemerintah dan pengusaha yang ada di Belawan,” pungkasnya. (P.Sitorus)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *