SDN 6 Teluk Dalam Gelar Pelepasan Murid Kelas VI Sekaligus Pensi

IMG-20240310-164257

Simeulue, TRIBRATA TV

Sudah menjadi tradisi setiap akhir tahun ajaran sekolah menggelar acara pelepasan siswa-siswi yang diwarnai dengan pentas seni (Pensi).

IMG-20240227-124711

“Setiap tahun kita adakan perpisahan pada murid kelas VI, “kata Kepala Sekolah SD 6 Negri Teluk Dalam Daswani,S.pd,Sp, Selasa (24/5/2022).

Ia mengaku sangat bersyukur dan berterima kasih atas terlaksananya acara perpisahan sekaligus pensi dan berharap kegiatan itu bisa menambah wawasan dan bermanfaat bagi para murid.

“Baik kepada murid yang akan kita lepas, maupun pada murid yang masih mengikuti pelajaran di sekolag ini,” harapnya.

Ia juga minta kepada para guru untuk terus bersemangat mengajar dan meningkatkan prestasinya. “Sukses murid itu terletak ditangan guru, tanpa kerja keras guru murid sulit capai kesuksesan,” ujarnya.

Tampak hadir dalam kegiatan ini dari pihak Diknas, Kecamatan Teluk Dalam serta sejumlah kepala sekolah.

Dalam Pensi ini ada 3 perlombaan yang diadakan yakni alomba Tarik Suara, Lomba Menggambar (Lukis), Lomba Menari Budaya Simeulue dan Lomba Antar Kelas.

Sebagai motivasi bagi murid yang berprestasi mulai dari juara satu hingga juara harapan dua diberikan hadiah berupa piala dan uang. (Febri)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *