Miris, Begini Rumah Atek yang Kelaparan Mencuri Beras

IMG-20240310-164257

Medan, TRIBRATA TV

Sungguh miris nasib Atek (40). Pamdemi Covid-19 membuatnya tak bisa bekerja sebagai tukang bubut. Disaat kelaparan ia pun mencuri beras pada Sabtu (18/4/2020).

IMG-20240227-124711

Warga mengetahuinya langsung memberi bogem mentah. Ia pun meringis menahan sakit dan lapar. Beruntung warga Gang Banteng Kelurahan Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia ini langsung diselamatkan polisi.

Polisi yang mendatangi rumahnya trenyuh melihat kondisi rumahnya. Kepada Kanit Bimmas Polsek Medan Baru, Iptu Hirlan Rudi Suprianto, Atek bercerita.

Ia hidup seorang diri karena tak sanggup lagi memberi makan istri dan ketiga anaknya. Ia harus merelakan istri dan anaknya pindah ke rumah mertua.

Demikian juga beras bantuan dari Pemko Medan yang hanya 5kg, dia antar juga ke rumah mertua.

” Saya sudah sangat lapar sekali. Tidak ada yang bisa di masak untuk dimakan,”akunya kepada polisi.

Atek mengaku bekerja di Delitua hanya sebagai tukang bubut. Namun karena sepi pekerjaan, dirinya pun tidak mempunyai uang untuk membeli makanan.

“Karena tidak lagi ada yang bisa dimakan dan tidak mempunyai uang untuk membeli makanan, maka ia melakukan pencurian,” katanya.

Melihat kondisi rumahnya yang sungguh memprihatinkan Kapolsek Medan Baru melalui Kanit Binmas Polsek Medan Baru segera membantu Atek. Ia diberi bantuan berupa
beras, telur dan uang saku.

Rumah Atek memang terbilang tidak layak huni. Dindingnya tepas yang disana sini sudah bolong. Atapnya juga rumbia yang dilapis plastik. Sungguh bukan sebuah rumah, melainkan gubuk.

Atek pun mengucapkan terimakasih kepada Polri yang humanis, dan Kapolsek Medan Baru serta jajarannya yang menaruh kepedulian kepada masyarakat yang kurang mampu. (red)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *