Petugas Lapas Kelas IIA Lhokseumawe Geledah Barak Hunian

IMG-20240409-WA0076

Lhokseumawe, TRIBRATA TV

Lapas Kelas IIA Lhokseumawe kembali melakukan penggeledahan pada barak hunian narapidana dan tahanan. Diantaranya barak Wanita, barak 9, dan barak 10.

IMG-20240227-124711

Penggeledahan ini dilakukan sebagai upaya deteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban pada Lapas Kelas IIA Lhokseumawe, Kamis (2/2/2023).

Usai apel pagi Plt. Kalapas Kelas IIA Lhokseumawe, Efendi, S.H menginstruksikan jajarannya untuk menggelar razia di blok-blok hunian warga binaan. Dipimpin Kasi Adm. Kamtib dan KPLP kamar yang dicurigai dilakukan pengeledahan dan juga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) digeledah satu-persatu oleh petugas.

Pada penggeledahan kali ini petugas kembali menemukan beberapa barang-barang terlarang antara lain 2 handphone, 7 charger, 7 earphone dan 5 kabel.

Selanjutnya barang yang didapat dimusnahkan dengan cara dimasukan ke dalam ember yang sudah berisi air oleh Plt. Kalapas dengan disaksikan pejabat struktural dan WBP.

Hal seperti ini dilakukan oleh Plt. Kalapas agar tidak menimbulkan kecurigaan dari warga binaan seolah-olah barang tersebut diambil atau dimiliki oleh pegawai Lapas.

Dengan ini diharapkan kedepannya barang-barang seperti ini tidak ditemukan lagi. (m zubir)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *