Heboh, Pria Bertopeng Coba Perkosa Janda di Sibolga

IMG-20240409-WA0076

Sibolga, TRIBRATA TV

Masyarakat Kota Sibolga dihebohkan dengan kabar adanya pria bertopeng yang nekat hendak memperkosa seorang janda muda saat ia terlelap tidur. Dengan menggunakan penutup wajah, pria itu menyatroni rumah korbannya pada Selasa (26/1/2021) dinihari.

IMG-20240227-124711

Hal itu diceritakan BZ, seorang janda beranak 3 dihadapan
Wakil Ketua DPRD Kota Sibolga, Zamil Zebtumeri, Rabu (27/1/2021).

Menurut korban, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 01.00 WIB. “Saat itu saya bersama tiga anak saya telah tidur.Tiba-tiba antara sadar dan tidak, mulut saya dibekap oleh seseorang,” aku korban.

Namun saat itu, menurut korban, ia seperti bermimpi antara tidur dan sadar. Karena sudah terasa semakin kuat bekapannya, ia kaget sadarkan diri dan yakin hal itu bukan mimpi.

“Saya pun melihat seseorang membekap saya, tetapi wajahnya tidak bisa saya lihat karena memakai masker,”ungkapnya.

Korban pun berusaha sekuat tenaga melakukan perlawanan dengan memukul pria itu. Sementara pria bertopeng itu terus berusaha membekap mulutnya dan hendak memperkosa bahkan mengancam mau membunuh.

Beruntung anak-anaknya terbangun ketika korban berteriak. Akhirnya pria tersebut melepaskan tangannya dan melarikan diri.

“Saya bangunkan anak-anakku, menyuruh mereka membuka pintu dan pergi meminta pertolongan ke rumah nenek mereka yang lokasinya tidak jauh dari kediaman kami ini,” tambahnya.

Namun sangat disayangkan pelaku berhasil kabur dengan membuka pintu rumah. Pelaku meninggalkan sepatunya di depan pintu.

Jamil Zebtumori yang mendapatkan kabar itu langsung mendatangi kediaman BZ di Jalan Baru, Kelurahan Pancuran Bambu, Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga, Sumut.

Kepada Jamil, korban menyerahkan sepasang sepatu kulit yang diduga milik pelaku percobaan pemerkosaan.

Jamil Zebtumeri mengatakan kasus percobaan pemerkosaan pada BZ sudah dilaporkan ke Polsek Sibolga Sambas sekira pukul 10.00 WIB.

“Saya berharap pihak kepolisian dapat segera mengungkap kasus ini dan menangkap pelakunya supaya tidak menimbulkan keresahan di tengah-tengah masyarakat” kata Zamil dalam keterangan tertulisnya pada TRIBRATA TV, Kamis (28/1/2021).

Kata Zamil, jika peristiwa ini tidak dapat diungkap dapat menimbulkan keresahan ditengah masyarakat. Terutama para ibu dan wanita yang sudah ditinggal suaminya.

Kasus yang sama sudah pernah beberapa kali terjadi di daerah tersebut, ungkap Jamil Zebtumeri.

Ia menghimbau bagi masyarakat yang mengetahui atau mengenal pemilik sepatu yang diserahkan BZ, tidak segan dan ragu untuk memberikan informasi pada Polsek Sambas.

“Agar hal ini tidak menimbulkan keresahan dan saling curiga bahkan tuding-menuding ditengah masyarakat sekitar,” tandasnya.

Saya sangat yakin bahwa kasus ini bisa segera dibongkar dan pelakunya ditangkap Kepolisian, tegas Jamil. (M.zebua)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *