Geledah Kantor Bupati Buru Selatan, KPK Amankan Barang Bukti Terkait Gratifikasi

IMG-20240409-WA0076

Maluku, TRIBRATA TV

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah kantor Bupati Kabupaten Buru Selatan, Maluku pada Rabu (19/1/2022) kemarin. Penggeledahan ini terkait kasus dugaan gratifikasi pada proyek infastruktur Kabupaten Buru Selatan tahun 2011-2016.

IMG-20240227-124711

“Lokasi yang digeledah diantaranya Kantor Bupati Buru Selatan, Kantor BPKAD, dan kediaman dari pihak yang terkait dengan perkara”, kata Ali Fikri, Jubir KPK di Jakarta, Kamis (20/1/2022).

Ali Fikri mengatakan tim penyidik KPK menemukan dan mengamankan sejumlah barang bukti. Yakni dokumen dari berberapa proyek pekerjaan dan dokumen lain mengenai dugaan adanya aliran dana yang diterima pihak-pihak terkait.

“Seluruh bukti ini akan disita dan didalami lebih lanjut dengan mengonfirmasi ke saksi-saksi yang segera akan dipanggil oleh tim penyidik”, kata Ali.

Hal ini menandakan KPK benar-benar serius menuntaskan kasus dugaan gratifikasi itu.

Sebagaimana diketahui salah satu mantan Bupati Buru Selatan dua periode, Tagop Sudarsono, juga pernah mendatangi gedung KPK beberapa waktu lalu. (malik masuku)

IMG-20240310-WA0073

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *