Batu Bara, TRIBRATA TV
Ketua Komite Olahraga Nasional Indoneaia (KONI) Kabupaten Batu Bara terima penghargaan dari KONI Sumut atas prestasi pada event Pekan Olahraga Nasional (PON) Sumut – Aceh 2024.
Hal tersebut diungkapkan Ketua KONI Batu Bara, Nur’ain didampingi Sekum Ridho Panjaitan, Bendum Arya Syah dan Waridi, di Kantor KONI, Kelurahan Lima Puluh, Batu Bara, Rabu (08/01/2025).
Nurain mengatakan, KONI Batu Bara menerima penghargaan yang diserahkan langsung Ketua KONI Sumut, John Ismadi Lunis, di Hotel Danau Toba 2 pekan yang lalu.
“KONI Batu Bara mengirim 16 atlit untuk mengikuti PON Sumut – Aceh November 2024 yang lalu. Atlit yang mengikuti event tersebut ada beberapa cabang olahraga yang berhasil mendulang medali emas, perak dan perunggu,” jelas Nur’ain.
Lanjut Nur’ain, 1 medali emas dari cabang olahraga Cricket beregu putra, Atletik 110 meter lari gawang atas nama Baim Bagus Pramana. Hockey Outdoor an Hanna Nababan, medali perak, Cabor Petanque mendapat medali perak nomor triple an. Muhammad Dia, Erry Haposan F Nababan (Petanque) medali perunggu.
“KONI Batu Bara mengharapkan kesediaan Pj Bupati Batu Bara, Heri Wahyudi dan Bupati serta Wakil terpilih, Baharuddin Siagian dan Syafrizal, bisa turut serta memberikan penghargaan kepada atlit yang berprestasi pada event PON XXI Sumut – Aceh. Terkait waktu secepatnya kita agendakan untuk memotivasi atlit baik yang berhasil maupun yang belum,” ungkap Ketua KONI Batu Bara.
KONI Batu Bara juga mengharapkan perhatian dari Pemkab Batu Bara dan perusahaan yang ada untuk lebih serius lagi membantu agar kedepan bisa lebih banyak lagi atlit yang mengharumkan nama Batu Bara.